HUT Ke-49, Kanwil Kumham Raih Juara 2

Kamis 01-11-2012,00:00 WIB

Kinerja Terbaik

JAMBI-Peringatan Hari Dharma Karyadhika tahun 2012 yang ke-49 sangat sepesial bagi Kantor Wilayah Kemenkumham Jambi. Betapa tidak, mereka terpilih menjadi Juara 2 Penilaian Kinerja dari 32 Kanwil Kemenkumham yang ada di Indonesia.

            “Kita mendapat penghargaan sebagai Juara 2 dan ini berkat kerja keras dari seluruh KUPT dan pejabat dilingkungan Kemenkumham. Yang menilai dari pusat dari Kementerian Hukum dan dan UPKP4, jadi ini benar pencapaian yang sangat membanggakan,” sebut Kadiv Imigrasi Kanwil Kemenkumham Jambi, Drs I Gusti Kompiang Adnyna, MM, kemarin.

            Sementara itu dalam sambutannya Mentri Hukum dan HAM RI yang dibacakan Kadiv Imigrasi Kanwil Kemenkumham Jambi, Drs I Gusti Kompiang Adnyna, MM yang mewakili Kakanwil Kemenkumham mengatakan bahwa berbagai  capaian yang merupakan performa Kemenkumham HAM.

            “Peningkatan standar kualitas layanan keimigrasian secara terpadu diseluruh Indonesia. Menetapkan satuan kerja wilayah bebas korupsi dalam pelayanan administrasi. Sistem data base pemasyarakatan dan layanan informasi berbasis IT guna pemenuhan data up to data serta SMS Gateway, jelas Kompiang.

            Dibidang HAM, keluhan dan ketidakpuasan atau pengaduan permasalahan HAM sudah dijawab dengan pelayanan komunikasi masyarakat sebagai bentuk apresiasi pemerintah dalam perlindungan HAM. Untuk dibidang pembinaan dan pembentukan hukum, dilakukan penekanan sebuah program yang bersentuhan dengan masyarkat.

            “Dibidang SDM, kebutuhan akan aparatur hukum dan HAM yang memiliki kompetensi dan professional, bisa jadi dilihat dari kepiawaian dan kemampuan intelektualitas. Sedangkan dibidang lainnya adanya peningkatan opini atas laporan keuangan Kementerian Kumham, dari WTP dengan paragraph penjelasan menjadi WTP,” akunya.

(kta)

Tags :
Kategori :

Terkait