MUARASABAK - Rupanya Bupati Tanjab Timur, Zumi Zola Zulkifli, masih enggan membeberkan bakal calon (balon) nama Sekda Tanjab Timur. Alasannya, ‘’Karena calon Sekda benar-benar saya pertimbangkan. Melihat figure Sekda itu tidaklah gampang,’’ ujarnya, kemarin.
Zola mencontohkan, apabila terjadi sengketa lahan masyarakat, itu tidaklah mudah dalam memutuskan permasalahan sengketa lahan. ‘’Alhamdulillah kami selalu terbuka. Siapa saja ingin sampaikan aspirasi kami open. Itu salah satu tugas Sekda disamping tugas yang lain,’’ terangnya.
Diharapkannya, dalam waktu dekat, dirinya dengan waktu yang ada bisa memunculkan tiga nama balon Sekda yang akan langsung diajukan ke Pemprov. ‘’Yang terbaik tentunya. Saya harap bisa ada Sekda defenitif. Kalau bulannya kapan saya tidak bisa katakan,’’ bebernya.
Mengenai nama balon Sekda yang muncul di sejumlah media, Zola hanya mengatakan calon Sekda yang memiliki reputasi paling bagus. ‘’Saya tidak pedulikan nama. Yang paling penting kinerja,’’ tegasnya.
Diungkapkannya, dirinya masih memegang komitmen seorang Sekda yang dipilih, memiliki kinerja terbaik. Menentukan pemegang siapa jabatan Sekda dianggapnya tidaklah gampang. ‘’Karena tangan kanan saya, yang membantu saya dan pak wakil bupati. Diambil dari internal maupun eksternal bisa saja dua-duanya balon Sekda,’’ bebernya.
Nama sumber Jambi Ekspres yang enggan disebutkan namanya mengungkapkan balon Sekda Tanjab Timur berasal dari eksternal Tanjab Timur. Nama-nama seperti Rahmad Derita, M Dianto, adalah nama-nama balon Sekda Tanjab Timur dari eksternal yang muncul sebagai kandidat Sekda.
(yos)