SUNGAIPENUH – Pembangunan Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Sungaipenuh menghabiskan anggaran Rp 2 Milyar lebih.
Kajari Sungaipenuh, Hendro Wasistomo mengatakan, dana pembangunan kantor Kejari Sungaipenuh berasal dari APBN Tahun 2011 sebesar Rp 1.557.858.000 dan dari dana APBD Kota Sungaipenuh sebesar Rp 700 juta.
“Dari Kabupaten tidak ada. Kabupaten akan membantu pengaspalan halaman kantor,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jambi T Suhaimi menyatakan bahwa kantor Kejari Sungaipenuh adalah kantor Kejari terbagus di Provinsi Jambi.
“Kantor Kejari Sungaipenuh adalah kantor Kejari yang terindah di Provinsi Jambi,” ujar Kajati Jambi T Suhaimi dalam sambutannya saat meresmikan Kantor Kejari Sungaipenuh, kemarin.
Dikatakannya dengan diresmikannya kantor Kejari Sungaipenuh diharapkan dapat meningkatkan kinerja aparatur di Kejari Sungaipenh.
(dik)