Melihat kenyataan apa yang terjadi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara dewasa ini, adalah wajar jika kemudian muncul pertanyaan dimanakah nilai-nilai luhur itu? Masihkah kesaktian Pancasila itu ada?
Kesaktian Pancasila tidak akan mempunyai nilai apa-apa ketika kita tidak memulai untuk memaknai nilai-nilai Pancasila itu sendiri. Untuk itu memaknai kesaktian Pancasila itu semuanya harus dimulai dari diri pribadi, keluarga, dan lingkungan sekitar. Karena dengan cara itulah kita akan mampu menjadi bangsa yang memahami nilai-nilai luhur ideologi bangsa. Dengan demikian kita akan menjadi bangsa yang berjati diri, kuat dan mandiri, sehingga apapun persoalan yang dihadapi bangsa ini mampu menjadi tantangan bagi kita untuk senantiasa menjaga kemurnian dan kesaktian Pancasila.
*Pemerhati Sosial, Dosen Politeknik Jambi, Owner Pustaka Ken Dee [dot] Net, Anggota Pelanta 201307008