Selamat Tinggal Essex

Kamis 12-12-2013,00:00 WIB

LONDON - Gareth Bale, sepertinya, mulai kerasan di Real Madrid. Hampir 15 pekan membela Real, Bale tak hanya klik dengan permainan klub berjuluk Los Merengues tersebut. Pemain termahal dunia itu pun siap memulai kehidupan sosial baru di Kota Madrid.

 Langkah pertama yang diambil The Welsh Wizards \" julukan Bale \" adalah menjual mansion miliknya di London. Mansion dua lantai yang berlokasi di Clarence Gate, Woodford Green, Essex, itu ditawarkan ke pasaran dengan banderol GBP 2,2 juta atau sekitar Rp 43 miliar.

 Rumah Bale itu memiliki tiga kamar tidur yang memiliki balkon. Juga tiga kamar mandi, serta lahan hijau seluas hampir 50 meter. Juga ada tiga garasi untuk tiga mobil yang terpisah dari rumah utama. Semasa ditempati Bale, garasi itu menjadi \"hunian\" Range Rover Sport, Mercedes Benz SLK, dan Audi R8.

 Interior lainnya seperti ruang tamu, ruang makan, dan dapur juga memiliki sentuhan modern. \"Rumah ini memungkinkan untuk di-upgrade sesuai dengan keinginan pemilik baru karena masih banyak space di lantai dua,\" Demikian rilis situs properti rightmove.com yang dipercaya Bale menangani penjualan rumahnya.

 Di mansion Bale juga ditemukan satu set permainan catur yang sepertinya bukan hobi lain pemain 24 tahun itu. Tapi, itu bisa jadi hadiah dari Magnus Carlsen. Dia tak lain juara dunia catur asal Norwegia yang sekaligus fans berat Real.

 Sepekan setelah meraih titelnya (1/12), Carlsen memperoleh apresiasi menendang bola sebelum kickoff antara Real versus Valladolid di ajang Primera Division. Dan, dalam laga yang dimenangi Real dengan skor 4-0 itu, Bale sukses menjaringkan hat-trick pertamanya bagi Los Merengues.  

 Seiring melego rumahnya di Essex, Bale pun bisa leluasa ditemani keluarga atau orang terdekatnya di Madrid. Di ibu kota Spanyol itu, Bale menyewa rumah milik mantan bintang Real yang balik kucing ke AC Milan musim panas lalu, Kaka.

 Biaya sewanya Rp 196 juta per bulan. Itu mungkin masih terhitung murah karena rumah Kaka terletak di kawasan La Moraleja yang punya julukan \"Beverly Hills-nya\" Spanyol.

 Rumah Kaka itu juga lebih besar dan fasilitas lebih banyak ketimbang di Essex. Kamar tidurnya empat, ada dua ruang serbaguna, kolam renang indoor, ruang gym, sampai garasi yang bisa memuat enam mobil. Yang paling penting, rumah itu bertetangga dengan bintang-bintang Real lainnya seperti Sergio Ramos, Sami Khedira, Karim Benzema, dan Angel di Maria.

 \"Yang paling saya suka dengan tempat tinggal baru saya di Madrid adalah lokasinya yang dengan sekolah privat yang katanya terbaik di kota ini. Alba (Alba Violet, 1 tahun, putri Bale dengan kekasihnya, Emma Rhys Jones, Red) bakal suka,\" kata Bale kepada The Mirror.

(dns)

Tags :
Kategori :

Terkait