Realisai Baru 90 Persen

Sabtu 14-12-2013,00:00 WIB

Pembangunan Jalan di Kota Jambi

JAMBI-Pembangunan sebanyak 104 Jalan lingkungan (Jaling) yang menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBDP) dinas PU Kota Jambi Tahun 2013 ini, realisasinya sudah mencapai 90 persen. Hal ini disampaikan oleh  Kepala Dinas PU Kota Jambi Khairudin melalui Kabid Cipta Karya, Mahruzar kepada Koran ini kemarin (13/12).
\"Untuk fisik jalan di dalam APBDP, baik itu jalan lingkungan atau bina marga sampai saat ini sudah mencapai 90 persen lebih,\" kata Mahruzar.
Ia menyebukan, hanya tinggal beberapa persen saja yang belum diaspal seperti di  Kota Baru yakni di Kembar Lestari, Lorong Bersama RT 48 Kenali Besar, dan juga di belakang SMP 16.
\"Itu yang diantaranya yang belum diaspal. Tapi kalau rata-rata semua sudah dikerjakan,\" sebutnya.
Ditanyakan, tentang kendala pekerjaan dikarekan musim penghujan, ia mengatakan, sampai saat ini hujan tidak berpengaruh terhap pekerjaan.
\"Hujan kan tidak tiap hari, jadi pekerjaan kita tetap bisa kita lanjutkan, kita berharap bisa berjalan lancar,\" jelasnya.
Terkait batasan realisasi APBD hingga tanggal 20 Desember nanti, Mahruzar optimis semua kegiatan relisasi fisik dinas PU Kota Jambi akan terserap dengan baik.
\"Untuk semua kegiatan fisik di APBDP insyaAllah selesai semua, kita optimis bisa selesai tepat waktu,\" tandasnya.

(jun)

Tags :
Kategori :

Terkait