Polda Buka Penerimaan SIPSS

Selasa 25-02-2014,00:00 WIB

JAMBI - Kepolisian Negara Republik Indonesia Daerah Jambi membuka kesempatan bagi pemuda dan pemudi Warga Negara Indonesia, khususnya di Provinsi Jambi, untuk dididik menjadi siswa Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) tahun anggaran 2014.

Beberapa persyaratan yang harus dipenuhi adalah Warga Negara Indonesia, sehat jasmani dan rohani (surat keterangan sehat dari institusi kesehatan, serta tidak sedang terlibat kasus pidana atau pernah dipidana kerena melakukan kejahatan, yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari polres setempat. Kemudian, berkelakuan tidak tercela, dan bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan bersedia ditugaskan pada satuan kerja (satker) sesuai keahlian atau latar belakang program studinya.

Adapun yang menjadi persyaratan khusus, adalah pria dan wanita belum pernah menjadi anggota polri. Untuk lulusan S-1 profesi, yang diterima adalah dokter umum dan apoteker.

“Penerimaan siswa SIPSS ini didasarkan pada surat telegram Kapolri Nomor ST/431/II/2013 tanggal 20 Februari 2014 tentang pemberitahuan penerimaan SIPSS T.A 2014,” ujar Kabid Humas Polda Jambi AKBP Almansyah.

Adapun untuk lulusan S-1 umum jurusan yang diterima adalah teknik informatika, sistem informatika, ilmu komputer, sistem komputer, kurikulum dan teknologi pendidikan, teknologi pendidikan, ilmu komunikasi, ekonomi akuntansi, teknik nuklir, teknik elektro, teknik sipil, MIPA kimia, MIPA biologi, sandi negara, sastra Inggris, teknik kimia, teknik perkapalan, dan teknik penerbangan. Kemudian jurusan hubungan internasional, ilmu pemerintahan, desain grafis, sastra Arab, sastra mandarin, sarjana agama, dan sarjana kateketik.

Sementara itu untuk lulusan S-1/D-IV, yang diterima adalah ahli nautika tingkat III (wajib memiliki ijazah ahli nautika tingkat II dari Ditjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan RI). Kemudian manajemen logistik, instrumen, dan elektronika.

”Calon siswa SIPSS berasal dari PTN/PTS yang terakreditasi oleh BAN PT, dengan melampirkan tanda lulus/ijazah yang dilegalisir/diketahui oleh sekurang-kurangnya Pembantu Dekan bidang akademik dengan nilai rata-rata IPK minimal 2,75. Umur pada saat dibuka pendidikan pembentukan (diktuk) SIPSS T.A 2014 yakni 29 tahun untuk S-1 profesi, dan 26 tahun untuk S-1/D-IV,”tambah Kabid.

Persyaratan selanjutnya, tinggi badan 160 cm untuk pria, dan 155 cm untuk wanita. Belum pernah menikah, dan sanggup tidak menikah selama dalam pendidikan pembentukan. Bersedia menjalani Ikatan Dinas Pertama (IDP) selama 10 tahun, terhitung mulai saat diangkat menjadi perwira Polri.

”Kemudian, peserta tidak terikat perjanjian ikatan dinas dengan instansi lain. Bagi yang sudah bekerja, mendapat bersetujuan dari instansi yang bersangkutan dan membuat pernyataan berhenti dengan hormat bila lulus seleksi dan terpilih masuk Diktuk SIPSS,”lanjut Kabid.

Selain itu, calon siswa harus mengikuti dan lulus pemeriksaan/pengujian dengan sistem gugur. Pada tingkat panitia daerah (panda), seleksi meliputi pemeriksaan administrasi awal, pemeriksaan kesehatan tahap I, pemeriksaan psikologi, pemeriksaan kesehatan tahap II, pemeriksaan administasi akhir, dan sidang penetapan kelulusan tingkat panda.

Sementara itu pada tingkat panitia pusat (panpus), seleksi meliputi pemeriksaan administrasi, pemeriksaan kesehatan termasuk kesehatan jiwa, wawancara psikologi, uji akademik (meliputi tes potensi akademik, TOEFL, dan wawasan kebangsaan), uji jasmani, dan sidang penetapan kelulusan akhir.

\"Pendaftaran dimulai tanggal 1 sampai 10 Maret 2014 melalui website www.penerimaanpolri.go.id. Jadwal seleksi bisa dilihat di Polda Jambi, dan keterangan lebih lanjut dapat menghubungi Sekretariat Panda SIPSS T.A 2014, http://www.birosdmpoldajambi.blogspot.com,\" tukasnya.

(wne)

 

 

Tags :
Kategori :

Terkait