JAMBI-Pembangunan pusat perbelanjaan atau mal baru yang direncanakan oleh pengembang di bawah naungan Lippo Group mendapat sambutan positif dari Pemerintah Kota Jambi.
Walikota Jambi Sy Fasha, ketika dikonfirmasi terkait rencana investor tersebut, mengatakan, pihak investor sudah melakukan ekspose terkait rencana pembangunan mall yang berlokasi di Jalan Orang Kayo Hitam, Jambi Timur.
“Tadi investornya sudah ekspose dari group Lippo,” terang Fasha di Kantor Walikota Jambi kemarin (30/5).
Lebih lanjut, Fasha menyebutkan, dengan dibangunnya mall di wilayah Jambi Timur bisa memecah kemacetan di Kota Jambi. Pasalnya, semakin banyak pilihan tempat belanja bagi masyarakat Kota Jambi.
“Ini bisa pecah kemacetan, dan juga di wilayah Jambi Timur masih belum ada mall,” sebutnya.
Lalu, bagaimana dengan pedagang sekitar? Fasha menyebutkan, keberadaan mall tak akan mempengaruhi pedagang sekitar. Fasha juga menyebutkan pihaknya ingin pembangunan mall segera diwujudkan.
‘’Kita ingin cepat dibangun,’’ tegasnya.
Menanggapi pembangunan mall tersebut, Ketua Komisi B DPRD Kota Jambi Junedi Singarimbun mengatakan Pemkot Jambi jangan dulu gegabah untuk menyetujui pembangunan mall itu.
Junedi mengatakan, jangan sampai pembangunan mall itu nantinya malah mematikan pasar tradisional. “Pemkot harus lihat dulu dampaknya terhadap pedagang kecil, jangan setuju-setuju saja,” terang Junedi.
Lebih lanjut, Junedi menjelaskan lokasi yang dimaksud diatas jaraknya tidak jauh dari pasar tradisional pasar Baru Talangbanjar, dimana di pasar tersebut terdapat lebih 600 pedagang kecil. “Pemkot harus lihat dampaknya, ini pasti ada dampaknya terhadap pedagang kecil. Sebaiknya kaji ulang pembangunan mall ini,” katanya.
Menurut Junedi, pembangunan mall lebih baik diwilayah pinggiran kota, karena wilayah tersebut diatas tanpa ada mall sudah ramai. “Jika dibangun di Lingkar Selatan kita sangat setuju, ini tanpa ada mall wilayah situ sudah ramai. Hendaknya dikaji lebih matang lagi,” tandasnya.
(jun)