JAMBI-Bank Syariah Mandiri (BSM) memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ingin gadai emas. Kali ini, BSM menawarkan biaya titip murah sampai dengan pelunasan gadai, Selain itu, tidak ada bunga yang diberikan bahkan yang ingin melanjutkan gadai emas juga dipermudah dan ada hadiah langsung yang diberikan.
Kepala Kantor Fungsional Operational (KFO) BSM Pos Jambi, Reffi Yuniertin ditemui Jambi Ekspres mengatakan, BSM saat ini telah membuka kantor fungsional operational (KFO) di Pos Jambi. KFO ini khusus untuk melayani transaksi gadai emas, KFO ini baru dibuka sejak awal Agustus lalu untuk mempermudah masyarakat melakukan gadai emas.
\"Dikantor Pos jaringannya kuat sampai kepelosok desa, kita bekerjasama dengan PT Pos mengusung sistem kemitraan dalam hal bagi hasil. Direncanakan tanggal 20 September mendatang akan launching KFO BSM PT Pos ini,\" sebutnya.
Setelah dilakukan launching nanti, tentunya banyak promo yang bakal ditawarkan terhadap nasabah. Saat ini. KFO BSM PT Pos sedang ada promo ketupat emas merdeka, berupa biaya administrasi yang digratiskan untuk penitipan pencairan pertama sampai akhir September mendatang. Berapapun besar pegadaian tetap diberikan keringanan biaya penitipannya, dan ada hadiah langsung seperti kulkas, televisi, kompor gas sampai dengan mesin cuci.
Khusus gadai emas berhadiah tersebut diberikan khusus untuk nasabah yang melakukan gadai emas di BSM KFO PT Pos yang akan diundi pada akhir Desember. Mengikuti program tersebut nasabah akan diberikan kupon khusus bagi setiap nasabah yang melakukan gadai emas.
Emas yang digadaikan bisa dalam bentuk minimal 16 karat dan maksimal 24. \"Biaya titip sangat murah perbulan, mulai dari Rp 30 ribu. Cukup bawa emas nanti ditaksir oleh BSM KFO PT Pos dan bagi yg belum punya rekening BSM akan dibukakan. Karena pencairan gadai emas harus melalui BSM, demikian juga untuk perpanjang dan pelunasan juga melalui rekening,\" ujar Reffi
Untuk nilai taksir emas nasabah yang akan digadai diberikan 90 persen dari harga emas. Biaya pemiliharaan per 15 hari hanya 1.13 persen. Dan untuk harga emas, nilai taksir dan biaya pemiliharaan mengikuti ketentuan bank harga yang berlaku saat transaksi.
Reffi menambahkan, bagi calon nasabah yang mau melakukan cicil emas juga bisa, namun diarahkan ke cabang. Untuk cicil bisa mulai dari 200 ribu perbulan sampai dengan 1,5 juta perbulan dengan jangka waktu 2 sampai 5 tahun. \"Bisa juga cicil emas setara pinjaman Rp 150 jt, dengan cicilan selam 5 tahun, DP cukup 20 persen dari nilai emas,\" tandasnya.
(kar)