Kemenangan Si Bos Besar

Selasa 07-10-2014,00:00 WIB

      Sebelum laga, Totti sejatinya sudah mengendus ada skenario tidak sehat. Dia mengungkapkan bahwa Juve selalu mendapat banyak keuntungan dari keputusan wasit. \"Mereka cenderung mendapatkan sedikit pertolongan,\" katanya sebelum laga.

      Garcia sebagai pelatih Roma memberi pernyataan yang sarkastik. Dia menyebut kotak penalti di Juventus Stadium lebih besar dari standar (16,5 meter). \"Tentu saja, sebab kotak penalti di Turin panjangnya 17 meter,\" kata Garcia.

      Koran-koran di Italia umumnya mengecam laga tersebut. Hanya La Gazzetta dello Sport yang menurunkan judul \"normatif\". Yakni, Gioia Juve, Rabbia Roma (Juve Senang, Roma Berang). Sedangkan Corrierre dello Sport dan Tuttosport cukup berani. Corrierre dello Sport menurunkan judul Campionato Falsato! (Juara dengan Campur Tangan) sedangkan Tuttosport Juve Capoccia (Juve Si Bos Besar).

(aga)

Tags :
Kategori :

Terkait