JAMBI- Pada ajang pertemuan dengan Presiden RI, Jokowi di Istana Bogor, kemarin, Gubernur yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) sempat curhat ke presiden. Satu-persatu gubernur diberi kesempatan untuk curhat tentang kondisi terkini wilayahnya. Termasuk salah satunya yakni Gubernur Jambi, Hasan Basri Agus (HBA).
Menurut informasi yang diperoleh koran ini, HBA curhat masalah strategis yang kini dihadapi Provinsi Jambi. Masalah strategis tersebut yakni, diantara tentang pelabuhan Ujung Jabung. Selain itu juga permasalahan lain menyangkut pembangunan di provinsi Jambi. Seperti soal harga karet, kemudian pembangunan listrik dan juga Penambangan Emas Tanpa Izin.
Sedangkan Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo curhat mengenai banyaknya Gubernur yang berurusan dengan penegakan hukum. Dia menyatakan, kalau secara prinsip, seluruh gubernur sepakat tidak boleh ada ruang dan celah untuk korupsi. Namun, tambah dia, ada persoalan prosedur dan aturan yang juga harus ditaati ketika ingin menegakkan pemberantasan korupsi.
Dia kemudian menunjuk ekspose perkara yang kerap mendahului seluruh rangkaian proses. \"Kami kehilangan delegitimasi pemerintahan, kami kehilangan wibawa pemerintahan, padahal belum tentu itu menjadi persoalan,\" kata gubernur Sulawesi Selatan itu.