Januari-Juli 27 Titik Api Ditemukan

Kamis 20-08-2015,00:00 WIB

KUALATUNGKAL - Kabid Keamanan dan Perlindungan Hutan Dishut Tanjabbar, Dri Handoyo, menginformasikan, berdasarkan daftar realisasi pemadaman kebakaran hutan dan lahan DishutTanjabbar, Januari - Juli 2015 sebanyak 27 titik api ditemukan dengan perkiraan lahan yang terbakar 88 hektare terbagi 75 hektare APL dan 13 Hektare kawasan hutan.

‘’Kebakaran yang terjadi disebabkan dekatnya lahan dengan lingkungan warga sehingga aktifitas warga cukup padat di sekitar lahan. Dari 27 titik api yang pihaknya temukan banyak tersebar di Kecamatan Betara. Mengingat di kecamatan tersebut banyak lahan  gambut. Kesulitankami kita apabila lahan gambut terbakar, api tidak bisa langsung dipadamkan,\" ungkap Handoyo.

Menindak lanjuti banyaknya terjadi kebakaran khususnya di Kecamatan Betara, akunya, dirinya menghimbau kepada warga agar hal-hal yang dapat menimbulkan kebakaran untuk dapat diperhatikan. \"Kita berharap penuh kerja sama warga untuk menjaga hutan dan lahan karena akibat kebakaran itu pula tentunya berakibat negatif pada konservasi hutan,\" pungkasnya.

(sun)

Tags :
Kategori :

Terkait