Singkirkan 3 Calon Luar Provinsi
JAMBI - Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi mengadakan seleksi calon Direktur Utama (Dirut) Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Mayang Kota Jambi. Ada 6 calon menyampaikan lamaran. Ketua Sekretariat Penerimaan Dirut PDAM Kota Jambi, Rd Erwansyah mengatakan, dari 6 pelamar, dua orang merupakan orang dalam PDAM. Yaitu Erwin, Direktur Teknik PDAM dan Deni Hardi, Kabag Keuangan PDAM.
“Itu terlihat dari berkas yang masuk,” kata Erwansyah.
Empat calon lainnya berasal dari luar Pulau Sumatera, dari Sragen dan Pekanbaru satu orang. “Satunya Saya lupa. Satu lagi dari Tanjab Timur,” sebutnya. Dia mengaku tidak mengetahui latar belakang calon yang mengajukan sebagai calon Dirut PDAM dari luar PDAM. “Berkasnya belum dibuka. Jadi, Saya tak tahu siapa saja, Saya hanya lihat dari alamat pengirim. Itu bukan kewenangan kami membuka berkas lamaran itu,” jelasnya.
Dia mengatakan, berkas yang masuk itu akan disampaikan Panitia Seleksi (Pansel) Dirut PDAM yang sudah di SK-kan Walikota Jambi. Sementara itu, Sekretaris Pansel Seleksi Dirut PDAM, Alamina Pinem ketika dikonfirmasi mengatakan, pihaknya belum menerima berkas yang masuk ke Pansel.
“Berapa lamaran yang masuk, siapa yang melamar kita belum tahu. Kan ada jadwalnya, kami hanya menunggu berkas disampaikan kekami,” sebut Pinem. Dia mengatakan, setelah berkas masuk ke Pansel pihaknya akan mengadakan rapat untuk membahas administrasi syarat calon yang masuk.
“Setelah kami seleksi dan rapat baru diumumkan siapa pelamar yang lolos seleksi administrasi,” tuturnya. Setelah pelamar dinyatakan lolos, maka rangkaian selanjutnya penyerahan visi dan misi yang selanjutnya dilakukan pengkajian. Dia meyakini sebelum akhir tahun 2015 Direktur PDAM hasil seleksi sudah akan diumumkan.
“Pokoknya sebelum akhir tahun sudah ada Dirut hasil seleksi, itu sesuai schedule yang sudah ditetapkan,” pungkasnya.
(hfz)