JAMBI - Pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) oleh Partai Politik (Parpol) di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi, hingga hari ke 10 pendaftaran dibuka masih terlihat sepi. Padahal, batas waktu yang telah ditetapkan bagi Parpol untuk mendaftarkan Bacalegnya adalah tanggal 17 Juli 2018.
Hingga Jumat (13/7), baru partai Berkarya yang telah mendaftarkan bakal Calegnya untuk bertarung di Pileg 2019 mendatang. Komisioner KPU Provinsi Jambi, Sanusi, mengatakan, sejauh ini pihaknya baru menerima berkas pendaftaran dari partai Berkarya. “Namun sudah ada beberapa partai politik yang sudah menginformasikan jadwal mereka untuk mendaftar ke KPU Provinsi Jambi,” katanya.
Jika sampai tanggal 17 Juli 2018 pada pukul 24.00 WIB pihak Parpol belum juga melakukan pendaftaran ke KPU, resikonya tidak bisa menjadi peserta pemilu 2019. “Informasinya ada tiga partai yang akan mendaftar segera ke KPU. Namun penentuan kapan akan mendaftar, pihak partai politik belum diberitahu,” ujar Sanusi.
Sementara itu, Sekretaris DPW PAN Provinsai Jambi , Husaiani mengatakan, bawha pihaknya akan melakukan pendaftara dalam waktu dua sampai tiga hari ke depan. Saat ini pihak partai sedang proses melengkapi data dan masih terkendala oleh administrasi sehingga partai belum mendaftar ke KPU Provinsi Jambi. “Namun kendala tersebut akan segera diselesaikan secepatnya,” bebernya.
Ketua DPW PBB Provinsi Jambi, Yulius Nur, mengatakan, bahwa pihaknya berencana akan melakukan pendaftaran Bacalegnya di KPU Provinsi Jambi, besok (13/7) (hari ini, red). “Kita akan bawa berkas lengkapnya ke KPU,” sebutnya.
Namun, dirinya mengaku bahwa pihaknya telah melengkapi semua persyaratan yang diminta oleh KPU. “Untuk komposisi Caleg yang diwajibkan keterwakilan perempuan 30 persen, juga sudah terpenuhi,” imbuhnya.
Hal yang sama juga terlihat di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Jambi, hingga saat ini belum ada satu pun Partai Politik (parpol) yang datang mendaftar bacalegnya.
Komisioner KPU Kota Jambi, Hazairin, mengatakan, sejauh ini memang banyak parpol yang dating, namun hanya sebatas konsultasi. \"Kebanyakan datang konsultasi, sampai hari ini belum ada yang mendaftar,\" katanya, Jumat (13/7).
Namun kata Hazairin, ada beberapa beberapa parpol sudah mengkonfirmasi bahwa mereka akan mendaftarkan bacalegnya pada Senin minggu depan. \"Ada tiga partai sudah konfirmasi akan daftar hari senin, PAN, PSI dan Hanura,\" ungkapnya.
Selain itu kata Hazairin, ada juga partai lain yang menyatakan akan mendaftar pada hari minggu tanggal 15 Juli. \"Hari minggu kita tetap buka dan menerima pendaftaran, karena sesuai dengan kelender kerja bukan hari kerja,\" ujarnya.
Untuk itu kata dia, pihak KPU tetap standby menunggu bagi partai yang hendak mendaftar. \"Partai Golkar katanya akan daftar tanggal 15, informasinya begitu, tapi kita tunggu saja,\" sebutnya.
Kenapa banyak partai belum mendaftar, Hazairin mengatakan kemungkinan ada yang belum putus di internal partai. Karena kata dia, semuanya harus diputuskan di internal partai sebelum didaftarkan ke KPU. \"Jadi kita hanya menerima saja,\" pungkasnya.
(wan/mg6)