Bupati Serahkan Qurban di Mendalo Darat

Kamis 23-08-2018,00:00 WIB

 

SENGETI - Bupati Muaro Jambi Hj Masnah Busro SE menyerahkan hewan qurban atas nama Pemkab Muarojambi di Desa Mendalo Darat Kecamatan Jaluko Muarojambi, pada Rabu (22/8) pagi. 

Bupati Masnah sebelum menyerahkan hewan qurban melakukan Sholat Idul Adha di Masjid Desa Simpang Sungai Duren bersama ratusan masyarakat Desa dan didampingi oleh Ketua DPRD Muaro Jambi. 

Usai Sholat Bupati Masnah menyerahkan Hewan Qurban jenis Sapi Semintal yang beratnya ditaksir tak kurang dari 200 Kilogram yang diberikan kepada Kelompok Pengajian Al Hidayat Desa Mendalo Darat. 

\"Alhamdulillah Tahun ini  Pemkab menyerahkan 2 Hewan Qurban dan dari saya atas nama Pribadi ada 10 sapi yang saya serahkan di beberapa Desa, semoga ini dapat bermanfaat bagi yang menerima daging dan kita semua mendapatkan berkah dan ridho Allah SWT,\" ujar Bupati. 

Bupati juga mengajak masyarakat agar dapat menjadikan Hari Raya Qurban ini sebagai momentum penyatu seluruh Elemen untuk bergandengan tangan membangun ekonomi masyarakat dan menciptakan kehidupan yang aman dan tentram. 

\"Saya juga mengajak seluruh masyarakat Muarojambi agar dapat ikut mendoakan Jamaah Haji Muarojambi agar lancar melaksanakan ibadah dan pulang menyandang gelar Haji Mabrur, \"ajak Bupati.

 (era) 

Tags :
Kategori :

Terkait