SnowBay Waterpark merupakan sebuah taman air yang berada di kawasan Taman Mini Indonesia Indah ( TMII ). Taman air menyajikan suasana yang unik dengan desain dengan balutan salju yang tentu membuat pengunjung semakin tertarik untuk berkunjung. Akses dari SnowBay Waterpark sendiri cukup mudah ditambah lagi jika pengunjung mengunjungi situs resmi Traveloka yang dimana disana akan ada banyak ulasan serta penawaran menarik tentang tempat wisata yang satu ini.
Harga Tiket
Untuk membeli tiket SnowBay Waterpark bisa dilakukan langsung di tempat atau bisa juga dengan melalui situs-situs resmi yang bekerja sama dengan SnowBay Waterpark contohnya adalah Traveloka. Harga tiket untuk SnowBay Waterpark sendiri terhitung mahal namun dibalik harga tiketnya yang mahal fasilitas dan juga wahana yang disajikan akan berbanding dengan harga yang ada. Tiket masuk tempat wisata ini dibagi menjadi dua kategori yaitu untuk weekday dijual seharga Rp. 140.000 dan untuk weekend dan hari libur nasional dijual dengan harga Rp. 180.000.
Harga tiket yang jika dilihat mahal tersebut akan terlihat murah jika nantinya pengunjung sudah menikmati berbagai aktivitas serta fasilitas yang ada di SnowBay Waterpark. Untuk pengunjung yang ingin membeli tiket dengan harga yang lebih variatif bisa mengunjungi Traveloka karena disana akan ada penawaran-penawaran yang menarik. Selain itu dengan proses yang cepat dan mudah membuat pembelian tiket di Traveloka banyak dipilih terutama bagi pengunjung yang sudah merencanakan wisata ke SnowBay Waterpark jauh-jauh hari dengan membeli tiket online.
Aktivitas Menarik di SnowBay Waterpark
Dengan segala fasilitas yang menarik menjadikannya SnowBay Waterpark menjadi tempat wisata yang populer dikunjungi. Selain itu juga ada banyak aktivitas yang bisa di lakukan di tempat ini dan tentunya akan sangat menghibur dan mengasyikan. Aktivitas tersebut diantaranya yaitu :
- Tube Coaster
Wahana dan aktivitas menarik yang ada di SnowBay Waterpark adalah Tube Coaster yang dimana para pengunjung akan diajak berseluncur dari ketinggian 14 meter menggunakan sebuah ban dengan jalur yang berkelok-kelok yang nantinya akan berakhir di sebuah kolam. Tentu wahana dan aktivitas yang satu ini sangat asyik dan menguji adrenalin karena pengunjung akan merasakan meluncur dengan kecepatan tinggi dengan sensasi yang seru. Aktivitas ini memang menjadi salah satu yang paling menarik dan menantang di SnowBay Waterpark.
- Everslide
Wahana yang satu ini hampir sama dengan Tube Coaster namun jarak dan juga sensasinya lebih lama karena jarak wahana everslide ini lebih panjang. Pengunjung akan diajak berseluncur menggunakan ban dengan lintasan yang didesain seperti es dengan permukaan yang licin membuat laju ban akan semakin kencang. Sangat menarik apabila mencoba wahana ini dengan keluarga atau teman-teman karena sensasinya akan lebih berasa.
- SnowBay Beach
Wahana seru lainnya yaitu SnowBay Beach yang dimana para pengunjung akan merasakan sensasi seperti dipantai sungguhan dengan ombak yang terus menggelombang. Para pengunjung dapat menikmati SnowBay Beach hanya di pinggiran layaknya di pantai atau mencoba menaiki ban kemudian berjalan dengan arus ombak yang cukup menarik untuk dicoba.
- Flush Bowl
Belum cukup puas memacu adrenalin di wahana sebelumnya, pengunjung bisa mencoba wahana yang lebih seru dan lebih menantang yaitu Flush Bowl yang dimana para pengunjung akan diajak berseluncur dengan kecepatan tinggi melewati terowongan kemudian akan berputar-putar di sebuah bak besar. Tentu aktivitas ini merupakan aktivitas yang cukup menantang bagi pengunjung dan sensasi yang didapatkan akan sangat memuaskan.
Dari aktivitas diatas masih ada beberapa aktivitas dan wahana lainnya yang bisa dinikmati oleh pengunjung yaitu Typhoon River, Cool Running dan area untuk anak-anak yaitu Toodle Zone. Tentu dengan berbagai wahana asyik, unik dan menarik harga tiket yang sebelumnya dinilai mahal akan bernilai murah jika sudah merasakan sensasi berkunjung ke SnowBay Waterpark.
Tempat wisata SnowBay Waterpark menjadi salah satu rekomendasi liburan keluarga yang asyik oleh karena itu bagi yang ingin menghabiskan waktu dengan keluarga sambil menikmati keseruan dan tantangan SnowBay Waterpark sangat cocok. Selain aksesnya yang mudah proses mendapatkan tiketnya yang bisa didapatkan mudah pula seperti di Traveloka contohnya.