JAMBI - Warga Perumahan Idaman RT 11 Kenali Asam Bawah, Kecamatan Kota Baru Kota Jambi dihebohkan adanya semburan api dari dalam sumur. Hal tersebut terjadi setelah dilakukan penggalian sumur bor sedalam 40 meter.
Ruli warga RT 11, Kenali Asam Bawah mengatakan, awalnya di sumur tersebut digali biasa saja. Namun, lama kelamaan terdapat bunyi gemuruh di dalam sumur tersebut.
\"Ini digali 5 hari lalu, awalnya biasa saja, lama lama ada bunyi gemuruh,\" katanya, Senin (29/7).
Dia menyebutkan, warga sekitar termasuk dirinya kerap melihat sumur tersebut. Namun, naasnya pada Minggu malam dirinya dan sejumlah warga melihat sumur tersebut yang berbunyi gemuruh.
\"Saat itu ada yang ngidupin rokok jarak nya sekitar 1 sampai 1,5 meter langsung nyambar apinya,\" jelasnya.
Dia juga mengaku, rumah tersebut belum di huni pemiliknya. Bahkan masih tahap pembangunan.
\"Tidak tau siapa pemilik rumah ini. Saat kejadian langsung menghubungi Ketua RT,\" ungkapnya.
Ruli menyebutkan, pihaknya melalui Ketua RT langsung menghubungi pihak Pertamina.
“Penanggulangan api yang berasal dari gas. Dipasang saluran gas supaya tidak membahayakan warga,\" bebernya.
Sementara itu, Asset 1 Government & PR Assistant Manager PT Pertamina EP Jambi, Andrew saat di konfirmasi mengatakan pihaknya telah mengambil langkah untuk membantu warga agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.
\"Kita sudah melalukan pemasangan pipa sehingga gas dapat kita jauhkan dari pemukiman warga dengan cara memasang pipa besi,\"katanya.
Dia tidak dapat memastikan kapan gas tersebut akan berakhir dan api akan padam.
\"Kalau itu tergantung gas yang ada didalam, kita geser posisinya dengan pipa itu untuk menghindari dari keramaian warga,\" jelasnya.
Andrew menyebutkan pihaknya mendapat informasi daru warga Minggu malam.
\"Kita langsung melakukan penanganan,\"ucapnya.