HONG KONG - Lee Cheuk Yiu tampil klimaks di laga final Hong Kong Open 2019.Setelah menyingkirkan Shi Yu Qi (Tiongkok) di 16 Besar, Viktor Axelsen (Denmark) di perempat final dan Srikanth Kidambi (India) di semifinal, kini giliran Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) yang menjadi korban Lee di final.
Dalam laga di depan fannya sendiri di Hong Kong Coliseum, Minggu (17/11) malam, Lee menang rubber game 16-21, 21-10, 22-20 dalam waktu 77 menit (statistik BWF).
Tunggal putra peringkat 27 dunia itu memang kalah di gim pertama. Ginting (ranking delapan) yang lolos ke final setelah menyingkirkan Jonatan Christie dengan dramatis, mendikte Lee.
Namun, Lee bangkit di gim kedua, gantian menguasai permainan dengan penuh percaya diri. Pada gim ketiga, Lee makin di atas angin setelah unggul cepat 4-0, 13-6.
Ginting belum menyerah, mencoba mengejar hingga mendekat 11-15. Penonton di Hong Cong Coliseum pun tegang mencekam. Ginting menambah lagi poinnya, 12-15, 13-15.
Lee kembali menjauh, 16-13, 17-13. Ginting mengejar lagi, 14-17, 15-17, tetapi tertinggal lagi 15-18. Lee hanya berjarak tiga poin dengan kemenangan, tetapi Ginting, sekali lagi belum menyerah, 16-18, 17-18 dan akhirnya 18-18!
Ginting gantian di atas angin. Berhasil menyamakan kedudukan dan unggul 19-18. Penonton terdengar ramai, lantaran tegang.
Lee menyamakan kedudukan setelah smes lurusnya menembus pertahanan Ginting, 19-19. Ginting lebih dahulu championship point setelah pengembalian kok Lee membentur net.
Namun, Lee berhasil menyamakan kedudukan 20-20, setting, jus. Lee lebih dahulu, 21-20. Kemudian dalam sebuah pertarungan di depan net, Ginting dinyatakan fault, poin untuk Lee 22-20. Laga pun usai.
Ginting tampak kesal, sempat tak terima. Namun, keputusan sudah diambil. Lee juara Hong Kong Open 2019. Ini merupakan gelar pertama Lee di ajang BWF World Tour. (adk/jpnn)
sumber: www.jpnn.com