JAMBI - Tujuh hasil cairan tenggorokan (swab) untuk terduga Covid19 Provinsi Jambi keluar hari ini (3/5). Dari itu ada enam kasus positif baru. Dan satu swab lainnya merupakan uji swab kedua pasien 08 positif corona asal Kota Jambi.
\"Pasien 08 inisial HS laki-laki 63 tahun asal Kota Jambi dirawat di RSUD hasil swab kedua masih positif Covid19,\" jelas jubir Covid19 Provinsi Jambi Johansyah (3/5).
Sehingga dari hasil itu dinyatakan belum ada penambahan orang yang sembuh corona untuk Provinsi Jambi. \"Untuk Provinsi Jambi baru satu pasien yang sembuh asal Tebo, dan untuk 37 positif corona lainnya masih menjalani perawatan,\" terangnya. (aba)