MUARABULIAN - Tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kabupaten Batanghari mengeluarkan realese satu warga Kabupaten Batanghari terduga Covid-19 meninggal dunia di RSUD Hamba Muarabulian. Jumat (03/07).
\"Telah meninggal dunia pagi ini pasien terduga Covid-19 di RSUD Hamba atas nama PJ umur 42 tahun alamat Muara Jangga Kecamatan Batin XXIV riwayat perjalanan dari Palembang,\"tulis dr Elfie Yennie juru bicara Covid-19 Kabupaten Batanghari.
Elfie Yennie menambahkan pasien masuk rumah sakit (RS) pada hari Rabu pagi tanggal 1 Juli 2020 dengan status PDP berat, reaktif rapid test.
\"Rencana pemakaman dengan protokol Covid-19 di TPU Muara Jangga.
Pemulasaraan jenazah dilakukan di RSUD Hamba.\"pungkasnya.(rza)