Kantong Suara HBA Milik Siapa, Ini Analisanya

Rabu 09-09-2020,00:00 WIB

JAMBI- Arah dukungan Hasan Basri Agus (HBA) di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi menjadi tanda tanya. Soalnya, anggota DPR RI Dapil Jambi ini memiliki kantong suara dan massa militan.

Pengamat Politik Jambi, Ahmad Harun Yahya menilai, secara garis partai HBA akan mendukung calon yang diusung Golkar, Cek Endra-Ratu Munawaroh. Namun dimata publik, mantan Gubernur Jambi ini merupakan satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan dengan Al Haris yang saat ini menggandeng Abdullah Sani.

\"Wajah Haris ada wajah HBA. Masyarakat banyak mengetahui jika Al Haris adalah anak angkat HBA. Jejak rekam Haris juga dari awal dididik oleh HBA sampai menjadi Kepala Biro Umum dulunya, bupati hingga hari ini menjadi Calon Gubernur Jambi,\" kata Harun, Selasa (8/9) kemarin.

Sehingga hampir bisa dipastikan secara jaringan, militan dan simpatisan HBA akan mendukung pasangan Al Haris-Abdullah Sani. \"Beberapa hari ini juga kita lihat ring satu HBA di Pilgub Jambi 2015 lalu sudah menyatakan mendukung Haris-Sani,\" tambahnya.

Dosen Raden UIN Fattah Palembang ini menambahkan, meski sosok HBA ditampilkan berada di barisan CE-Ratu, tapi militannya hampir dipastikan tetap mendukung Haris-Sani.

Bagaimana dengan massa H. Bakri yang merupakan Ketua DPW PAN Provinsi Jambi? Harun mengatakan H. Bakri yang merupakan Ketua PAN di Jambi tentu akan menggerakan semua jaringannya untuk memenangkan pasangan Haris-Sani. Hanya saja memang tidak bisa dipungkiri PAN di Provinsi Jambi identik dengan almarhum Zulkifli Nurdin (suami Ratu Munawaroh, red).

\"Dengan hadirnya Ratu Munawaroh, walaupun tidak diusung PAN tentunya akan memberikan efek electoral terhadap kader-kader di daerah. Tapi khusus di Tanjab Timur, Tanjab Barat dan Kota Jambi juga akan memberikan efek ke pasangan Haris-Sani,\" jelasnya.

Untuk memastikan itu, akan diketahui dari survei yang biasanya bermunculan jelang pemungutan suara. \"Apakah dengan kehadiran Ibu Ratu ini akan memberikan pengaruh terhadap basis PAN di beberapa daerah, tentu harus ada penelitiannya,\" tukasnya. (aiz)

Tags :
Kategori :

Terkait