Heboh Pasangan Gancet, Mbah Mijan Ingatkan Untuk Hati-hati

Jumat 29-01-2021,00:00 WIB

MEDAN- Mbah Mijan ikut mengomentari peristiwa viral itu. Menurutnya, kejadian gancet sangat jarang terjadi.

“Setelah sekian puluh tahun tak pernah mendengar fenomena Gancet, 2021 terjadi lagi. Dilansir dari akun Tiktok @Pojoksatu_id bahwa sepasang kekasih mengalami gancet setelah ML di jalanan Merdeka, Kec. Tanjung Tiram, Kab. Batubara, Sumut,” kata Mbah Mijan dikutip di akun Twitternya, Kamis (28/1).

Untuk mengatasi hal itu, Mbah Mijan mengatakan salah satu caranya adalah dengan diasapin. Dia bahkan siap terbang ke Medan, jika gancet tersebut tak bisa diatasi.

 

“Solusi mengatasi Gancet menurut Metafisika adalah diasapin, semacam Ratus (perawatan vagina). Info aja, dibeberapa kasus, gancet bisa sebabkan kematian. Kalau beberapa hari korban tak bisa lepas, Mbah akan terbang ke Sumut dan bantuin ngelepasin,” sebutnya.

Atas kejadian itu, Mbah Mijan meminta setiap pasangan yang ingin berhubungan badan untuk berhati-hati. Terlebih jika di sembarangan tempat.

“Tolong share video ini ke pasangan kalian, jangan coba-coba produksi individu baru di lokasi sembarangan. Demikian thread Gancet kali ini, mohon maaf atas segala kekurangan. Don’t try at home tanpa didampingi ahli, terimakasih. The End,” harapnya.

Sebelumnya, peristiwa yang dikenal dengan istilah gancet itu terjadi di Jalan Merdeka, Kecamatan Tanjungtiram, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara, Rabu (27/1) sekitar pukul 23.00 WIB.

Dalam sejumlah video yang beredar di media sosial menunjukkan, sepasang kekasih itu asik berpelukan di tengah jalan.

Padahal, jalanan yang saat itu tidak sepi dan masih ada pengendara seperti tak dihiraukan keduanya yang terus saja berpelukan mesra.

Dalam video yang lainnya, terlihat sepasang kekasih itu ternyata gancet alias tidak bisa dilepaskan. Salah satunya diunggah pemilik akun Aar Qus.

“Ado ado ajo jaman sekarang ni. Tidak bisa lopas. Begempet gempet. Uang GiLooo,” tulisnya.

(dhe/pojoksatu)

Sumber: www.pojoksatu.id

Tags :
Kategori :

Terkait