MANCHESTER—Hasil memalukan diraih pemuncak klasemen Premier League di pekan ke-32, malam ini. Tampil di kandang sendiri di Etihad Stadium, The Citizens kalah 1-2 dari Leeds United yang mengakhiri laga dengan 10 pemain.
Dalam pertandingan ini, Leeds mencetak gol pertama mereka di menit ke42. Gol dilesakkan Stuart Dallas berkat assist Patrick Bamford. Pada menit ke-45 + 1′, Leeds harus bermain dengan 10 pemain setelah Liam Cooper mendapat kartu merah langsung.
City yang unggul jumlah pemain dan melakukan 71 persen penguasaan bola menyamakan kedudukan di menit ke-76. Gol pasukan Pep Guardiola dilesakkan Ferran Torres setelah mendapat bantuan dari Bernardo Silva.
Pertandingan seperti akan berakhir imbang 1 – 1 setelah waktu normal habis dan tidak ada gol yang tercipta. Akan tetapi, di menit ke-90 + 1 tim tamu mampu mencuri gol. Lagi-lagi Stuart Dallas menjadi penakluk Ederson Moraes setelah mendapat assist dari Ezgjan Alioski.
Dengan hasil ini, City masih tetap unggul 14 angka di atas tim peringkat kedua, Manchester United. Namun, Setan Merah baru melakoni 30 pertandingan. Itu berarti MU bisa memperpendek jarak menjadi delapan angka jika mampu meraih dua kemenangan. (Live Score/amr)
Sumber: www.fajar.co.id