KPU Tetapkan Dedy - Dayat Bupati dan Wabup Bungo Terpilih
Pasangan Dedy-Dayat -Foto: Istimewa-
MUARABUNGO, JAMBIEKSPRES.CO.ID– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bungo menggelar rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Bungo hasil Pilkada tahun 2024.
Pleno penetapan dilaksanakan di Ballroom Hotel Amaris dengan dihadiri oleh kedua tim pasangan calon dan sejumlah pihak terkait, pada Jumat (25/04/2025).
Pleno diawali dengan pembacaan tata terbit oleh Anggota KPU Bungo, Hardianus dilanjutkan dengan pembacaan surat keputusan KPU Bungo tentang penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Bungo oleh Ketua KPU Bungo, Armidis.
“Menetapkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bungo nomor urut 01 saudara H. Dedy Putra, S.H., M.Kn dan saudara Tri Wahyu Hidayat dengan perolehan suara sebanyak 95.845 suara atau 50,057 persen dari suara sah sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Bungo periode tahun 2024 – 2030,” ujar Armidis membacakan surat keputusan.
Dalam sambutannya, Armidis mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bungo yang telah ikut mensukseskan proses demokrasi dengan baik di Kabupaten Bungo.
Selanjutnya, ia juga mengucapkan permohonan maaf kepada semua pihak atas jika terdapat kekurangan dan kesalahan yang terjadi selama proses tahapan pelaksanaan Pilkada Bungo 2024 ini.
BACA JUGA:Kasus SPJ Fiktif di DPRD Provinsi Jambi, 23 Saksi Telah Diperiksa
“Semua memiliki peran serta, semuanya memiliki porsinya masing-masing dalam rangka menghidupkan proses demokrasi yang sedang berjalan ini,” tuturnya.
Acara ditutup dengan penyerahan sejumlah penghargaan kepada instansi dan organisasi yang dinilai memiliki peran aktif selama pelaksanaan Pilkada Bungo 2024.
Sementara itu Dedy Putra dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak atas kepercayaan yang diberikan kepada ia bersama Try Wahyu Hidayat pada Pilkada lalu.
Ia juga meminta dukungan dari seluruh masyarakat kabupaten Bungo dalam membangun kabupaten Bungo lima tahun mendatang.(aes)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:



