Pastikan Pelayanan Kesehatan Berjalan Baik, Wabup Gerry Tinjau Puskesmas

Wabup Gerry saat melakukan peninjauan di beberapa Puskesmas yang berada di Kabupaten Sarolangun -Foto: Istimewa-
SAROLANGUN, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Dalam rangka memastikan berjalannya program Bupati dan Wakil Bupati SAROLANGUN periode 2025-2030, berjalan dengan baik. Wakil Bupati SAROLANGUN, Gerry Trisatwika melakukan peninjauan langsung ke beberapa Pukesmas dalam kabupaten SAROLANGUN.
Beberapa Pukesmas yang dikunjungi Wakil Bupati Sarolangun, yakni Pukesmas Sarolangun, Pelawan, Singkut dan Pukesmas Singkut V. Untuk diketahui, di bidang kesehatan, Program Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun, yakni menjadikan Sarolangun Maju di bidang kesehatan, dan masuk dalam program 100 hari kerjanya.
Adapun program kerja unggulan yang akan dilaksanakan, yakni melakukan pengobatan gratis kepada masyarakat dan Khitanan gratis.
Wakil Bupati Sarolangun, Gerry Trisatwika mengatakan, dimana khitanan/Sunat Gratis yang akan dimulai pelayanan nya serentak di semua Pukesmas pada tanggal 21 maret ini.
" Jadi Pak Bupati memintak saya selaku wakil Bupati memastikan kesiapan Pukesmas-puskesmas kita, seperti tenaga medisnya, obat -obatan, sarana dan prasarana tempat harus sudah siap,"kata Wabup.
Selain itu, Wabup juga memastikan pihak pukesmas sudah mensosialisasikan akan hal ini ke masyarakat, baik langsung maupun melalui koordinasi dengan pihak Kecamatan dan pihak Desa.
BACA JUGA:Sat Reskrim Polres Merangin Bongkar Peredaran Obat Ilegal, Tiga Tersangka Diamankan
"Kita juga memastikan, bahwa program ini sudah disosialisasikan, seperti contoh di desa, bisa melalui bidan desa setempat. Serta kita juga memastikan pengaturan antrian tindakan sunan para anak-anak kita nanti teratur dengan tertib dan tidak menumpuk dalam hari yang sama,"ungkapnya.
Dalam kunjungan ke pukesmas tersebut, wakil Bupati Sarolangun, Gerry Trisatwika jugo meninjau kesiapan UGD-UGD pukesmas guna mengantisipasi pelayanan di arus mudik dan libur lebaran.
"Alhamdulilah pukesmas- puskesmas kita dalam kondisi siap untuk memulai pelayanan sunan gratis serentak pada tgl 21 maret mendatang. Mari bawa anak-anak kita yang masuk usia sunat ke Pukesmas terdekat, dan jangan lupa terlebih dahulu komunukasi kan ke pihak Pukesmas atau pun ke pihak Pemerintah Desa,"pungkasnya.(hnd)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: