>

Region Head PTPN IV Regional 4 Jambi Tinjau Dampak Banjir di Lidung, Bukit Cermin

Region Head PTPN IV Regional 4 Jambi Tinjau Dampak Banjir di Lidung, Bukit Cermin

Region Head PTPN IV Regional 4 Jambi Tinjau Dampak Banjir di Lidung, Bukit Cermin--

SAROLANGUN, JAMBIEKSPRES.CO.IDRegion Head PTPN IV Regional 4, Bapak Khayamuddin Panjaitan, melakukan kunjungan kerja ke Unit Usaha Bukit Cermin untuk meninjau langsung dampak banjir yang melanda wilayah tersebut.

Dalam kunjungan ini, beliau juga berdiskusi dengan manajemen kebun mengenai langkah-langkah strategis yang dibutuhkan agar produktivitas tetap terjaga di tengah kondisi sulit ini.

Banjir yang terjadi di daerah Lidung akibat curah hujan tinggi dan meluapnya sungai di sekitar perkebunan telah menghambat aktivitas operasional.akibat genangan air, termasuk akses jalan utama yang menjadi jalur distribusi hasil panen.

Dalam pertemuan dengan jajaran manajemen kebun, Bapak Khayamuddin Panjaitan menekankan pentingnya mitigasi risiko banjir jangka panjang berupa percepatan perbaikan infrastruktur yang bermanfaat bagi ssmua stakeholder.

“Di tengah situasi iklim yang kurang ideal, kita harus tetap fokus pada solusi berupaya memastikan kelancaran distribusi hasil kebun serta memberikan dukungan kepada warga yang terdampak,” ujar beliau dalam diskusi bersama tim manajemen Bukit Cermin di Afdeling 3 Lidung.

Kunjungan ini wujud kepedulian manajemen PTPN IV menyentuh seluruh stake holder dan karyawan di lapangan.

Dengan adanya solusi yang tepat dan kerja sama semua pihak, diharapkan produktivitas di Unit Usaha Bukit Cermin dapat kembali berjalan optimal meskipun menghadapi tantangan banjir berulang kali. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: