>

Jusuf Kalla Puji Calon Menteri Prabowo-Gibran, JK: Semua Keren-keren

Jusuf Kalla Puji Calon Menteri Prabowo-Gibran, JK: Semua Keren-keren

Jusuf Kalla-Foto: Twitter-

Sementara itu, dia menjelaskan bahwa pengawasan kinerja menteri dilakukan banyak pihak. Mulai dari Presiden, Badan Pemeriksa Keuangan, Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan, hingga Inspektorat Jenderal masing-masing kementerian.

 

Sebelumnya, sebanyak 49 tokoh yang disebut sebagai calon menteri diundang untuk bertemu Prabowo di rumahnya, di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (14/10).

 

Mereka dipanggil untuk ditempatkan di posisi pos kementerian yang telah dipersiapkan Prabowo. Para tokoh itu terdiri dari politisi, akademisi, hingga menteri era Presiden Joko Widodo.

 

Kemudian pada Selasa (15/10), sekitar 59 calon wakil menteri maupun calon kepala badan bertemu dengan Prabowo di kediamannya.

 

Beberapa di antaranya adalah pesohor Raffi Ahmad, Anggota Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia Giring Ganesha, mantan atlet Taufik Hidayat, hingga musisi Yovie Widianto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: