>

Pokjana Jambi Gelar Muswil Kedua, Setiyono Terpilih Sebagai Ketua Periode 2024 - 2027

Pokjana Jambi Gelar Muswil Kedua, Setiyono Terpilih Sebagai Ketua Periode 2024 - 2027

Pokjana Jambi Gelar Muswil Kedua, Setiyono Terpilih Sebagai Ketua Periode 2024 - 2027--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID-  - Kelompok Kerja Perencana (Pokjana) Kementerian Agama Jambi menggelar Musyawarah Wilayah (Muswil) Kedua pada Kamis (13/6) di aula kantor yang diikuti sebanyak 51 pejabat fungsional Perencana di lingkungan Kemenag Jambi.

Ketua Pokjana periode 2021 – 2024, H. Hardiyanto menjelaskan bahwa muswil ini memiliki arti penting sebagai ajang evaluasi, sekaligus momen manifestasi dari Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD-ART) Pokjana Kementerian Agama.

Oleh karena itu, Muswil ini tidak hanya bersifat administratif tetapi juga merupakan wujud komitmen kita dalam menjaga integritas dan profesionalisme organisasi.

Melakukan rapat koordinasi secara rutin setiap periode sangat penting untuk memastikan komunikasi yang efektif antara pengurus dan anggota. Rapat koordinasi ini juga dapat menjadi forum untuk membahas perkembangan, tantangan, dan solusi yang diperlukan.

Selain itu, pengurus diharapkan dapat memotivasi anggota lainnya untuk selalu bersemangat dalam pengembangan diri sebagai perencana.

Kakanwil Kemenag Jambi, H. Zoztafia menyambut baik Muswil Pokjana ini agar dapat memberikan kontribusi positif dalam pelaksanaan tugas dan fungsi pekerjaan sebagai pondasi strategis dalam birokrasi pemerintahan.

“Perencana ini merupakan SDM strategis mulai dari pusat hingga ke daerah,” sebut beliau.

Sekaligus bermanfaat bagi keberlangsungan birokrasi pemerintahan pada Kementerian Agama dalam pelaksanaan pelayanan bidang keagamaan. “Substansi pekerjaan seluruh jajaran Kementerian Agama secara langsung maupun tidak langsung imbasnya adalah ditujukan pada pelayanan kepad masyarakat,” jelas Kakanwil.

Dslam gelaran Muswil tersebut, dilakukan pemilihan pengurus baru periode 2024 – 2027. Terpilih Setiyono, Perencana Ahli Muda Kanwil Kemenag Jambi sebagai ketua Terpilih periode tersebut.

Setiyono sebagai ketua Pokjana Kemenag Jambi periode 2024 – 2027 mengapresiasi kinerja kepengurusan sebelumnya yang telah berjalan dengan luar biasa, sehingga dirinya akan meneruskan pondasi yang sudah dibangun dengan begitu baik ini.

“Mudah-mudahan pengurus baru ini nanti kami bisa melanjutkan yang sudah berjalan dengan baik, dan meningkatkan agar lebih baik mengikuti perkembangan kebutuhan dan regulasi yang mengatur,” ujarnya.

Dirinya ingin membangun Pokjana yang profesional dan handal, meningkatkan manajemen pengelolaan administrasi, meningkatkan kompetensi seluruh jajaran. Untuk mewujudkan hal-hal tersebut, maka diperlukan dukungan dan kerjasama seluruh jajaran anggota Pokjana Kemenag Jambi agar lebih baik kedepannya.

Kepengurusan terpilh ini diharapkan untuk terus memperbaiki dan meningkatkan kinerja organisasi, serta mencapai tujuan-tujuan yang telah ditetapkan. Dengan komitmen yang kuat dan kerja sama yang baik, diharapkan POKJANA Jambi dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi yang signifikan dalam bidang perencanaan di lingkungan Kementerian Agama, khususnya di wilayah Jambi. Harapannya, dapat membawa POKJANA Jambi ke arah yang lebih baik dan mampu menghadapi tantangan masa depan dengan lebih siap. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: