>

Klaim Punya Survei Bagus, Hilal Optimis Menangkan Pilkada Sarolangun

Klaim Punya Survei Bagus, Hilal Optimis Menangkan Pilkada Sarolangun

Hilalatil Badri--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Bakal calon bupati Sarolangun Hilalatil Badri optimis bisa memenangkan Pemilihan Kepala (Pilkada) 2024. Ia mengaku memiliki survei bagus, meninggalkan beberapa kandidat lain yang bermunculan ini. 

"Insyaallah, bukannya saya jumawa. Tapi untuk saat ini dari beberapa survei kita yang tertinggi," ujarnya usai mengikuti uji kelayakan dan kepatutan di sekretariat PDI Perjuangan lorong di haji Kamil, Thehok, Kota Jambi, Sabtu (8/6/2024).

Meskipun begitu Hilal mengaku tetap terus turun masyarakat untuk bersosialisasi. Ada banyak Desa yang telah dikunjunginya untuk membangun komunikasi diakar rumput. 

"Hampir semua Desa sudah saya kunjungi. Jadi saya memahami betul bagaimana kondisi masyarakat dibawah. Sehingga ini menjadi catatan kita kedepan apa yang akan dilakukan," sebutnya.

Terkait dukungan partai, mantan Wakil Bupati Sarolangun ini mengaku baru mendapatkan surat tugas dari PDIP. Dengan surat itu, dirinya diminta untuk membangun komunikasi dengan partai politik lainnya.

"Kita di PDIP itu punya tiga kursi, sedangkan untuk maju syaratnya enam kursi. Jadi masih membutuhkan koalisi. Ini tugas saya kedepan," sebutnya.

Bagaimana dengan pendamping, Hilal mengatakan saat ini masih dalam tahap penjajakan. Selain harus memiliki visi misi yang sama, calon pendamping juga diharapkan bisa membawa partai agar bisa mendaftar di KPU.

"Yang pertama itu, pandangannya harus sama,  Ini penting agar kita bisa membangun Sarolangun. Kemudian karena PDIP hanya tiga kursi, jadi wakil nanti kita harapkan bisa membawa partai untuk koalisi," pungkasnya. (aiz)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: