>

Warkop di Simpang Rimbo Ludes Terbakar, Ini Penyebabnya

Warkop di Simpang Rimbo Ludes Terbakar, Ini Penyebabnya

Petugas Damkar Kota Jambi saat memadamkan sisa api di Warkop warga di Simpang Rimbo Jumat (03/11)--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID-Sebuah warung kopi (Wakop) di Jalan Lingkar Barat, RT 19, Kelurahan Simpang Rimbo, Kecamatan Alam Barajo habis dilahap si jago merah.

Kebakaran yang melahap warung kopi milik Wandipen Nainggolan ini terjadi pada Jumat (3/11) kemarin sekira pukul 18.55 WIB malam

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Jambi, Mustari Affandi mengatakan, sebanyak 21 personil diterjunkan ke lokasi kebakaran.

"Armada yang diterjunkan ke lokasi yakni 1 unit armada dari Pos Albar dan 4 unit armada dari Mako," aku Mustari, Sabtu (4/11).

Mustari menambahkan, dalam pemadaman kali ini, air yang digunakan sebanyak 4 ribu liter.

"Kami juga mengalami hambatan berupa jalan macet saat akan ke lokasi kejadian," sebutnya.

Mustari mengungkapkan, dugaan kebakaran tersebut dikarenakan kompor gas yang lupa dimatikan oleh pemiliknya dan kabel listrik yang tidak diberi pengaman (pipa).

"Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran ini," pungkasnya. (raf)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: