>

Kadinkes Provinsi Jambi Ucapkan Terimakasih Bantuan Program Pencegahan Stunting SKK Migas-PetroChina

Kadinkes Provinsi Jambi Ucapkan Terimakasih Bantuan Program Pencegahan Stunting SKK Migas-PetroChina

Melalui program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) di provinsi Jambi SKK Migas PetroChina International Jabung Ltd menyerahkan bantuan berupa alat antropometri, vitamin ibu hamil, susu ibu hamil dan buku kesehatan ibu dan anak (Buku KIA).--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Melalui program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) di provinsi Jambi SKK Migas PetroChina International Jabung Ltd menyerahkan bantuan berupa alat antropometri, vitamin ibu hamil, susu ibu hamil dan buku kesehatan ibu dan anak (Buku KIA).

Pencegahan stunting terhadap anak dapat dicegah pada saat mengandung atau sebelum anak dilahirkan. Maka dari itu untuk ibu hamil diharapkan dapat memahami pemberian gizi dan juga nutrisi yang baik kepada anak.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Jambi, dr. Ferry Kusnadi mengucapkan terimakasih kepada SKK Migas dan PetroChina International Jabung Ltd atas bantuan program pencegahan stunting untuk provinsi Jambi.

"Atas bantuan ini kami mengucapkan terimakasih kepada pak Anggono Mahendrawan sebagai Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagsel dan pak Rudy Hermawan Field Manager PetroChina International Jabung Ltd atas bantuannya berupa alat antropometri, vitamin ibu hamil, paket susu ibu hamil dan buku kesehatan ibu dan anak (Buku KIA)," jelasnya.

Bantuan yang diberikan oleh SKK Migas - PetroChina International Jabung Ltd sangat penting dan dibutuhkan, karena ini juga merupakan salah satu penentu dari keberhasilan program stunting khususnya di provinsi Jambi.

"Ini merupakan salah satu penentu keberhasilan dari program stunting yang berawal dari 1000 hari pertama kehidupan, bantuan yang diberikan oleh SKK Migas PetroChina lebih berfokus pada 1000 hari pertama kehidupan yang sangat menentukan dalam pencegahan Stunting saat ini", ungkapnya.

Secara nasional stunting di Jambi sendiri berada diangka 14 dan untuk Jambi tentunya menargetkan lebih dari itu setidaknya turun dari 14 menjadi 12. Dengan bantuan yang telah diberikan, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jambi berharap dapat bergerak lebih cepat untuk menekan angka stunting di provinsi Jambi.

"Dengan adanya bantuan ini mudah-mudahan kita dapat bergerak lebih cepat lagi dan tentu kita juga sangat mengharapkan untuk ke depannya kerjasama yang lebih baik dan akan terjalin lebih erat lagi, mudah mudahan SKK Migas PetroChina dapat membantu kami Kembali terutama juga untuk sosialisasi pengetahuan di daerah dimana tempat PetroChina berada," tutupnya.

Wilayah target sasaran bantuan program ini ada di 11 Kabupaten Kota yang artinya ini untuk 1 Provinsi Jambi dan tentunya kita bagikan sesuai dengan kebutuhan.

Ini merupakan salah satu bantuan untuk masyarakat yang diberikan oleh SKK Migas PetroChina International Jabung Ltd melalui program Pengembangan Masyarakat (PPM) yang memiliki beberapa program seperti infrastruktur, kesehatan, pendidikan, ekonomi, lingkungan dan bencana.

Dengan adanya bantuan ini, diharapkan ibu-ibu bisa lebih memahami tentang bagaimana peduli dengan kesehatan anak dan sebagainya. Semoga dengan bantuan yang diberikan oleh SKK Migas - PetroChina International Jabung Ltd dapat bermanfaat bagi kesehatan masyarakat di Provinsi Jambi.(nov)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: