PT. THC Batalkan Sepihak RUPS Bersama Pemda Tebo

PT. THC Batalkan Sepihak RUPS Bersama Pemda Tebo

PJ Bupati Tebo Aspan--

MUARATEBO, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Rapat Umum Pemegang  Saham (RUPS) PT. Tebo Hutama Cipta (THC), yang direncanakan pada Sabtu (22/7) batal dilaksanakan tanpa alasan yang diketahui.

Padahal, Penjabat (PJ) Bupati Tebo, H. Aspan yang didampingi oleh Asisten II dan Kepala Bagian (Kabag) Ekonomi sudah menunggu sesuai dengan jadwal pada pukul 14.00 WIB.

Pantauan dilapangan, hingga waktu yang ditentukan pihak PT. THC yang nota bene Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), tak kunjung muncul di Pendopo Rumah Dinas Bupati Tebo.

Terkait hal tersebut, PJ Bupati Aspan menyayangkan pembatalan RUPS oleh PT. THC. Padahal jadwal sudah disusun dengan baik dan bahkan kesiapan dari salah satu BUMD Tebo itu melaporkan siap dilaksanakan.

"Kita sayangkan ini, bukan kita sok sibuk", Katanya.

Padahal, kata PJ Tebo, untuk pelaksanaan RUPS PT. THC, Gubernur Jambi Al Haris memajukan jadwal Rakor BPD, yang diselenggarakan di Kabupaten Bungo. Pasalnya pada rakor BPD Se-Provinsi Jambi, seluruh kepala daerah dihadirkan. Itu dilakukan untuk memuluskan RUPS PT. THC.

"Katanya anggota tidak kumpul, dan ketua ada kegiatan lain", ungkapnya.

Diungkapkan oleh H Aspan, hal Ini akan kembalikan ke dewan pengawas. Jika tidak bisa dibenahi lagi maka akan diambil tindakan lebih lanjut. Selain itu, evaluasi yang di sampaikan oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Kabupaten Tebo sudah dilakukan dan Audit BPKP telah terlaksana  dan RUPS ini menjadi tolak ukur.

"Evaluasi yang diusulkan DPRD selalu terhambat. Ini akan kita sampaikan ke dewan pengawas", ungkapnya 

Untuk diketahui Rapat Teknisi RUPS di jadwalkan pukul 14.00 WIB kemudian  dilanjutkan dengan RUPS pada  pukul 16.00 WIB.(bjg)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: