Unbari Mulai Kuliah Offline dan Halal Bi Halal

Unbari Mulai Kuliah Offline dan Halal Bi Halal

Halal bihalal Unbari kemarin di Aula Abdurrahman Sayoeti--

JAMBI, JAMBIEKSPRES. CO.ID- Seluruh civitas akademika Universitas Batanghari (Unbari) patut gembira dan bersuka cita.

Tepat mulai kemarin ( 2 Mei 2023) sekaligus bertepatan dengan Hari Pendidikan  Nasional, Unbari memulai kuliah secara offline sesuai dengan arahan ditjen Dikti serta sekaligus Hahal bil Halal dengan mengundang penceramah Ustadz KH Abdul Latif.

Kegembiraan dan bersuka cita civitas akademika saat beralasan, mengingat sejak 27 Februari 2023 sampai dengan 18 April 2023 yang lalu kampus Unbari diduduki secara paksa dengan diduga melawan hukum oleh pihak lain 

Akibatnya suasana kampus sangat mencekam dimulai dengan pengambilalihan ruang kerja Rektor, kemudian beberapa ruang pimpinan serta ruang kuliah. Sebagai sebuah Perguruan Tinggi swasta tertua di Jambi itu suasana atmosfir akademik tidak tercipta-sesama dosen saling curiga mahasiswa jadi bingung juga termasuk orangtua. para mahasiwa.

BACA JUGA:Dituding Penelpon Misterius, Ini Orang yang Menghubungi Kasat Narkoba AKBP Buddy Jelang Kematiannya

BACA JUGA:Ibu Muda Disiram Air Keras Diwajahnya di Kerinci, Pelaku Pakai Topi dan Jaket Langsung Kabur

Namun, Pj Rektor Prof Herri senantiasa memberikan petunjuk dan arahan kita tidak perlu mengcounter di dalam suasana bulan suci Ramadhan kita harus menjaga lisan dan tulisan serta bersabar dan berdoa semoga ada skenario dari Allah SWT.

Alhamdulillah sejak tanggal 18 April 2023 yang baru lalu kampus Unbari diambil dan diduduki kembali dengan disaksikan oleh Gubernur Jambi Dr Al Haris beserta Forkopimda dan Tim dari Pusat terdiri dari kantor Menkopolhukam, Ditjen Dikti, Ketua LLDIKTI Wilayah X serta undangan lainnya.

Tridharma

Pj Rektor Prof Herri dalam sambutan kemarin menekankan bahwa tugas kita sebagai dosen adalah melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi.

"Saya ditugaskan untuk melaksanakan tugas belajar dan mengajsr sampai terpilihnya Rektor Unbari yang defenitif sesuai aturan yang ada, kita mendidik sumber daya manusia  untuk provinsi Jambi yang kelak menjadi pemimpin baik di pemerintahan ataupun di swasta,"ujar Prof Herri.

Lebih lanjut Prof Herri mengaungkapkan, legalitas saya adalah sah berdasarkan Surat Perintah Nomor 0307/E.E3/KP.07.00/2022 tanggal 31 Maret 2022 dari Menteri Pendidikan,Kebudayaan,Riset dan Tehnologi Republik Indonesia serta Surat dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Riset dan Teknoligi Nomor 2548/E.3/PM.00.03/2022 tertanggal 6 Juni 2022 tentang pemberitahuan Penunjukan Pejabat Sementara Rektor Universitas Batanghari Jambi.

"Betul dak saudara-saudara" ucap prof Herri. "Betul' kata hadirin yang terdiri dari para dosen dan tendik sambil bertepuk tangan gemuruh yang memadati  aula Abdurrahman Sayoeti kemarin Kelihatan wajah hadirin cerah dan gembira sudah bisa memulai tugas memberikan kuliah.

Prof Herri berharap jangan kami diganggu lagi . Banyak pelajaran yang diambil dari peristiwa pendudukan secara paksa oleh pihak lain kemarin, semoga ke depan Unbari bertambah maju dan mendapat kepercayaan dari masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: