Soal Kisruh Internal Inspektorat Kota Jambi, Sekda: Akan Kita Fasilitasi dan Dicarikan Solusi
Kisruh Internal di Inspektorat Kota Jambi, 29 Pegawai Desak Inspektur Diganti--
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Kisruh di internal Inspektorat Kota Jambi sudah berlarut. Kekacauan pada instasi pengawasan tersebut terjadi hampir dua tahun.
Persoalannya ketidakcocokan antara atasan dan bawahan. Kepala Isnpektroat dinilai arogan terhadap anak buah. Saat rapat maupun diskusi hanya terjadi komunikasi satu arah.
Hal ini disampikan oleh Alkapi, salah satu dari 29 ASN Inspektorat yang mendesak Kepala Inspektorat Kota Jambi diganti.
"Kami menilai, bahwa kepala Inspektorat Kota Jambi, Yunita Indrawati yang kerap tidak memiliki kecakapan dalam memimpin organisasi Inspektorat," kata Alkapi didampingin puluhan ASN lainnya.
Terkait hal itu Sekda Kota Jambi, A Ridwan mengatakan, persoalan ini bukan kisruh, akan tetapi kemungkinan ada ketidakpuasan di organisasi Inpektorat. "Intinya kita akan fasilitasi, dan carikan solusi. Kita sudah ketemu komisi 1. Tapi kita ada regulasi yang harus dipatuhi, tidak semua keinginan bisa kita akomodir," katanya.
"Saya selaku pembina pegawai punya hak untuk meluruskan, memfasilitasi keadaan ini, supaya jangan berlarut-larut. Setelah dari Komisi I ini, kita akan ke Inspektorat, akan kita tuangkan secara tertulis. Jadi kesepakatan dan pentaatan bersama. Sebab aturan pegawai ini ada tahapan. Ada pembinaan, pengawasan. Karena di dalam satu organisasi itu, tidak ada punya kemampuan yang sama, ada kelebihan dan kekurangan," pungkasnya. (hfz)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: