>

Polisi Amankan 25 Pemuda Terlibat Perang Sarung di Kota Jambi

Polisi Amankan 25 Pemuda Terlibat Perang Sarung di Kota Jambi

Polisi Amankan 25 Pemuda Terlibat Perang Sarung di Kota Jambi--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Sebanyak 25 orang pemuda yang melakukan perang sarung di wilayah Kota Jambi berhasil diamankan Polsek Kotabaru.

Pemuda yang berjumlah 25 orang yang terlibat perang sarung ini diamankan di 4 lokasi yang berbeda.

TKP pertama, tim Polsek Kotabaru mengamankan sebanyak 8 orang yang hendak perang sarung di Widuri I, Kelurahan Paal Lima, Kecamatan Kota Baru, Kota Jambi.

TKP kedua, mengamankan sebanyak 7 orang di Arizona, Kelurahan Simpang Tiga Sipin, Kecamatan Kotabaru, Kota Jambi.

TKP ketiga, mengamankan sebanyak 1 orang di Purnama, Kelurahan Suka Karya, Kecamatan Kotabaru, Kota Jambi.

Kemudian TKP keempat, mengamankan sebanyak 9 orang di Sungai Sawang, Kelurahan Simpang tiga Sipin, Kecamatan Kotabaru, Kota Jambi.

Kapolsek Kotabaru, Kompol Pamenan mengatakan, 25 orang yang diamankan di lokasi berbeda ini dimulai dari pukul 22.00 WIB hingga pukul 02.00 WIB, Sabtu (25/3) dini hari. 

"Rata-rata masih remaja dan di bawah umur," ujarnya, Sabtu (25/3) sore.

Selain para pelaku, Polsek Kotabaru juga mengamankan barang bukti sebanyak 21 kain sarung dan 1 mercon air mancur yang digunakan untuk perang sarung. 

Kemudian juga, 6 unit motor dan 14 unit Handphone. 

Para pelaku ini melakukan perang sarung setelah sholat tarawih. Mereka berjanjian untuk bertemu di tempat yang ditentukan dengan lawannya dan kemudian melakukan perang sarung. 

Saat ini, sebanyak 25 orang tersebut diamankan di Polsek Kotabaru untuk dimintai keterangan lebih lanjut. (raf)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: