Harimau yang Teror Warga Kerinci Berjumlah Dua Ekor

Harimau yang Teror Warga Kerinci Berjumlah Dua Ekor

Harimau Sumatera--

KERINCI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Harimau yang meneror warga Desa Perikan Tengah, Kecamatan Gunung Raya, Kabupaten Kerinci berjumlah dua ekor.  

Bahkan dua harimau ini sudah berkeliaran masuk perkebunan milik warga.

Andi seorang peladang kepada Jambi Ekspres mengatakan dirinya melihat harimau berkeliaran di kebun sebanyak dua ekor. Satu ekor berukuran besar dan seekor lagi berukuran kecil.

"Kemaren dan tadi pagi ada juga dekat lahan peternakan kita. Dekat Perikan Tengah. Tolong dari pihak-pihak yang terkait bagaimana solusinya. Aktivitas kami terganggu, pagi tadi sapi saya sudah jadi korban, " katanya 

BACA JUGA:

Warga Kerinci Cemas, Harimau Kembali Meneror, Sapi Milik Warga Sudah Diterkam

"Harimau kita sempat melihat pagi kemaren dari jauh nampak 2 ekor satu besar yang satunya agak kecil, " tambahnya.

Teror si raja hutan ini membuat warga Desa Perikan Tengah, Kecamatan Gunung Raya, Kabupaten Kerinci cemas.


Jejak kaki harimau yang ditemukan warga peladang di Dusun Tanjung Desa Perikan Tengah Kecamatan Gunung Raya, Kamis (19/1/2023). Serta sapi milik warga yang sudah mati diterkam harimau di kawasan tersebut. Saat ini warga music cemas dan meminta upaya dari --

Kawanan harimau tersebut berkeliaran di perkebunan warga Dusun Tanjung Desa Perikan Tengah diketahui sejak Rabu (18/1/2023) hingga Kamis pagi (19/1/2023). 

Informasi yang diperoleh harimau tersebut sudah menerkam seekor sapi milik Andi, seorang peladang di Dusun Tanjung, Desa Perikan Tengah Gunung Raya.

Bahkan jejak kaki harimau banyak ditemukan di kawasan perkebunan yang tak jauh dari pemukiman warga itu. 

Lebih lanjut Andi mengunkapkan, setelah sapinya menjadi korban, dia langsung memindahkan sapi yang lain, karena khawatir.

Bahkan saat ini jejak kaki harimau ditemukan di beberapa titik kawasan perkebunan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: