Pemprov Jambi Umumkan Hasil Seleksi Penerima Beasiswa S1 dan S3, Ini Tahapan Selanjutnya Biar Cair
Sekretaris Daerah Provinsi Jambi H.Sudirman--
JAMBI, JAMBIEKSPRES,CO.ID - Pemerintah Provinsi Jambi pada 5 Desember mengumumkan hasil seleksi administrasi beasiswa S1 dan S3.
"Sudah diumumkan," ujar Sekretaris Daerah Provinsi Jambi H.Sudirman kepada Jambi Ekspres (6/12).
Dari seribuan peserta yang mendaftar hanya 178 orang yang terjaring untuk mendapatkan bantuan pendidikan ini. Dari kategori penerimaan beasiswa hanya S3 luar negeri yang tak terpenuhi karena peserta tak memenuhi persyaratan.
Untuk tahap selanjutnya, dalam surat pengumuman bernomor 4335 /PENG/SETDA.KESRA-3.3/2022 yang ditandatangani Sekda Provinsi Jambi tersebut disampaikan bagi peserta yang tercantum namanya akan ditetapkan lebih lanjut dengan Keputusan Gubernur Jambi.
Peserta juga diminta menyerahkan surat kuasa pendebetan rekening Tabungan Bank Jambi sebagai pembayaran biaya pendidikan untuk 2 semester kepada Biro Kesra Provinsi Jambi, paling lanbat 10 Desember 2022. (aan)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: