Perekrutan PPPK Kota Jambi, Sekda : Lama Pengabdian Menjadi Prioritas
--
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID-Pemerintah Kota Jambi sudah mendapatkan ketetapan kuota untuk perekrutan tenaga PPPK tahun 2022.
Berdasarkan data yang dihimpun harian ini, ada sebanyak 193 tenaga PPPK yang bakal direkrut. Dari jumlah tersebut diketahui untuk tenga guru ada sebanyak 119 dan tenaga kesehatan sebanyak 74 orang.
Seretaeis Daerah Kota Jambi, A Ridwan mengatakan, dengan adanya kota PPPK Kota Jambi diharpakan banyak para tenaga kerja kerja kontrak (TKK) di Pemkot Jambi yang bisa direkrut.
"Posisi Kota Jambi saat ini jumkah TKK atau honorer sangat banyak, hampir 6000 dilingkup Penkot Jambi merupakan pegawai non ASN," kata Ridwan.
Ridwan meyebutkan, sebenarnya Pemkot Jambi menginginkan kuota untuk PPPK sebanyak mungkin. Namun ada sekla prioritas dengan kemampuan daerah yang harus dipertimbangkan.
"Ini kita belum tau apakah untuk mebayar gaji PPPK nanti merupakan dari APBD kota atau bantuan dari uusat. Itu harus kita pelajari dulu," imbuhnya.
Karena sebut Ridwan, belum lama ini ada rapat di Kemenpan RB yang dihadiri Sekda Provinsi Jambi.
"Tapi kita belm tau bagaimana hasilnya," ujar Ridwan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: