>

Abu Bakar : Layanan Konvensional Berubah ke Sistem Teknologi

Abu Bakar : Layanan Konvensional Berubah ke Sistem Teknologi

--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID – Pemerintah Kota Jambi melalui Diskominfo Kota Jambi telah memberikan pembinaan terhadap sejumlah admin pengelolaan Aplikasi Sikesal dan Sistem Pengelolaa Pengaduan Pelayanan Publik Nasional (SP4N) dan Aplikasi Pengaduan Online Rakyat (LAPOR).

Kepala Dinas Kominfo Kota Jambi, Abu Bakar mengatakan, hal itu perlu dilakukan, karena aktif dan baiknya respon tugas para admin akan memberikan citra positf terhadap masing-masing OPD dan Pemkot Jambi.

Saat ini sebut Abu, terjadi perubahan dari pelayanan konvensional menggunakan sistem teknologi dan informasi. Pemanfaatan teknologi ini tentu mendukung kinerja Pemkot Jambi yang berbasis Smart City.

Kata Abu, pihaknya memiliki sejumlah kanal-kanal pelayanan sebagaimana yang dimaksud. Yakni SP4N Lapor, Sikesal hingga Call Center 112.

“Citra pemerintah tentu dinilai, salah satunya melalui bagaimana penggunaan kanal-kanal pengaduan. Ini terkait pelayanan publik dan tentunya perlu respon time yang cepat,” kata Abu.

Termasuk kinerja para admin nantinya, kata Abu Bakar, tentu juga akan mencerminkan kualitas masing-masing OPD dilingkup Pemkot Jambi. 

“Kalau responnya bagus tentu cerminannya bagus, tapi kalau tidak tentu sebaliknya,” sebut Abu.

Sebelumnya, Sekda Kota Jambi, A Ridwan berharap, tiap OPD di lingkungan Pemkot Jambi dapat lebih responsif terhadap berbagai aduan yang telah disampaikan masyarakat Kota Jambi.

“Intinya harus respon time. Apalagi Kota Jambi menjadi salah satu kota barometer Smart City bagi daerah-daerah lain,” kata Ridwan.

Menurutnya, tugas seorang admin tidak semata-mata hanya menunggu keluhan dari masyarakat. Melainkan juga harus mampu memonitor berbagai keluhan masyarakat dari berbagai sumber. Seperti halnya surat kabar dan media lainnya.

“Jangan sampai pimpinan lebih dulu tahu, ketimbang admin. Sehingga memang peran admin ini sangat penting,” kata Ridwan. (hfz)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: