TOP, UIN SUTHA Masuk Daftar 25 Besar Rangking Kampus Terbaik Dunia

TOP, UIN SUTHA Masuk Daftar 25 Besar Rangking Kampus Terbaik Dunia

Rektor UIN STS Jambi, Prof. Dr. H. Suaidi,MA.,Ph.D--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - UIN Sulthan Thaha Saifuddin (STS) Jambi https://uinjambi.ac.id/ tidak pernah habis - habisnya membawa kejutan dengan berbagai prestasi, kali ini UIN Jambi kembali mengulang sejarah dengan masuk dalam 25 Ranking Dunia versi lembaga pemeringkatan perguruan tinggi dunia, Time Higher Education (THE) World University Ranking (WUR) 2023 pada kelompok Reporter. Pengumuman masuknya UIN STS Jambi dalam pemerengkingan ini sesuai dengan email yang dikirimkan kepada UIN Jambi melalui Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan Dr. Rofiqoh Ferawati, S.E., M.Ei.

Disampaikan Rektor, Prof. Dr. H. Suaidi,MA.,Ph.D., saat ini UIN STS Jambi berada pada urutan 24 dari 25 TOP Perguruan Tinggi Indonesia versi THE 2022-2023. Dalam laporan THE 2022 untuk Ranking 2023 ini terdapat 1.799 Universitas di Dunia dari 104 Negara yang memenuhi syarat masuk Ranking dan kelompok Reporter.


Email Perangkingan UIN STS Jambi masuk dalam THE WUR 2023--

“Kita sangat bersyukur dan bangga dengan raihan yang didapatkan UIN STS Jambi saat ini tetapi ini harus menjadi dorongan untuk kita terus maju dan memberikan hal – hal terbaik demi kemajuan Provinsi Jambi melalui UIN STS Jambi,” tegas Rektor.

Ditambahkannya, hal yang harus segera UIN Jambi tingkatkan menjelang submit tahun depan adalah bidang penelitian atau publikasi. Karena itu, dirinya menghimbau kepada para dosen untuk bersama - sama meningkatkan jumlah penelitian dan publikasi. Dimana UIN Jambi baru bisa masuk dalam kelompok tanpa pengeculian (Reporter) apabila jumlah publikasi minimal 1000 dalam 5 (lima) tahun yang terindeks Elsevier dan atau Scopus, karena diantara yang menjadi aspek penilaian Ranking adalah Teaching, Research, Knowledge Transfer dan International Outlook, tetapi UIN STS Jambi masih kurang nilai pada bidang penelitian atau publikasi.

“Kita mengucapkan terima kasih banyak kepada WR 1 dan anggota Tim Borang perankingan Dunia UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi, diantaranya Imam Arifaillah Saifuld Huda, Ahmad Syukron Prasaja, Bayu Kurniwan dan kawan-kawan serta Pejabat, seluruh Dosen dan seluruh Karyawan lainnya di lingkungan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi yang telah dan sedang bekerja terus untuk meningkatkan performance Ranking UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi di pentas Nasional dan Dunia,” kata Rektor UIN STS Jambi. 

Rektor UIN STS Jambi juga memberikan semangat kepada civitas akademika kampus biru dengan menambahkan kebanggan dan kebahagian karena masuk dalam daftar orang – orang yang ikut serta dalam perubahan besar sejarah UIN STS Jambi dipentas Nasional dan Internasional.

“Mari kita bersama-sama menciptakan dan mempertahankan aura positif UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi yang kita cintai dan tempat kita bekerja serta yang akan kita warisi kepada orang-orang setelah kita nanti. Kami menunggu partisipasi seluruh dosen untuk meningkatkan kinerja penelitian dan publikasinya,” kata Prof. Dr. H. Suaidi,MA.,Ph.D.

Pemeringkatan THE telah diakui secara global dan menjadi salah satu penyedia peringkat atas untuk penilaian kualitas institusi di seluruh dunia. Sebanyak 1.799 Universitas dari 104 negara yang masuk pemeringkatan THE World University Ranking 2023.

UIN SUTHA Jambi berada pada urutan 24 dari 25 Top perguruan tinggi di Indonesia dan menjadi satu-satunya Perguruan tinggi dibawah Kementerian Agama Republik Indonesia,” kata Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan Dr. Rofiqoh Ferawati, S.E., M.Ei.

Berikut 25 Universitas di Indonesia yang masuk dalam ranking dunia versi THE WUR 2023, Universitas Indonesia, UNAIR, ITB, Binus, UGM, UNHAS, IPB, UPI, Universitas Sebelas Maret, UNM, Institiut Teknologi 10 November, UB, UNDIP, UII, UNPAD, USU, Telkom, Unand, Bakri University, Unila, UN Surabaya, Satya Wacana, Itenas, UIN STS Jambi, dan UNY. 

Silakan dilihat di https://www.timeshighereducation.com/world-university-rankings/2023/world-ranking#!/page/0/length/50/locations/IDN/sort_by/rank/sort_order/asc/cols/stats. (uci)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: