Auditorium UIN Jambi Membahana Biru, 3.400 Mahasiswa Baru Ikuti Kuliah Umum

Auditorium UIN Jambi Membahana Biru, 3.400 Mahasiswa Baru Ikuti Kuliah Umum

Rektor UIN STS Jambi, Prof. Dr. H. Suaidi,MA.,Ph.D bersama Tenaga Ahli Kementerian Agama RI, Hasanuddin Ali.--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Bertempat di Auditorium Prof Dr H Chatib Quswain, 3.400 mahasiswa baru mengikuti kuliah umum bersama Tenaga Ahli Kementerian Agama RI, Hasanuddin Ali. Kegiatan dihadiri Rektor UIN STS Jambi, Prof. Dr. H. Suaidi,MA.,Ph.D, Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kelembagaan, Dr. Rofiqoh Ferawati, M.EI, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswa dan Kerjasama, Dr. Bahrul Ulum, MA, Kepala Biro AAKK Dr. H. A. Munir, MA, Kepala Biro AUPKK Hj. Sri Ilham Lubis, Lc., M.Pd.I., Ketua Senat UIN STS Jambi, Prof. Dr. H. Adrianus Chatib,S.Hum.,M.Hum., para Dekan dan Wakil Dekan dilingkup UIN STS Jambi, Kepala Bank Jambi dan Kepala BSI Cabang Jambi.


Foto bersama--

Rektor UIN STS Jambi, Prof. Dr. H. Suaidi,MA.,Ph.D., menjelaskan mahasiswa baru harus berbahagia karena sudah masuk di Peguruan Tinggi Rangking Dunia dalam pemeringkatan Times Higher Education (THE) Impact Rankings 2022, satu – satunya dibawah Kementerian Agama RI.


Penyerahan secara simbolis beasiswa mahasiswa berprestasi oleh Bank Syariah Indonesia kepada UIN STS Jambi--

“Bukan hanya itu, UIN STS Jambi saat ini juga sedang menyelesaikan berbagai pembangunan yang akan dipergunakan Januari mendatang, pastinya dengan berbagai perlengkapan yang ada saat ini,” jelas Rektor UIN STS Jambi sambil menjelskan berbagai perubahan dan perkembangan UIN STS Jambi saat ini.


Penandatangan Perjanjian Kerjasama Hibah Bank Jambi dan UIN STS Jambi--

Mengusung tema, 'Transformasi digital Gen-Z sebagai Upaya Membangun Mindset Entrepreneur'. Tenaga Ahli Kementerian Agama RI, Hasanuddin Ali mengajak mahasiswa UIN STS Jambi untuk selalu belajar banyak hal karena dunia akan terus berkembang sehingga harus selalu mengupdate diri agar tidak ketinggalan. 

“Tema kuliah Umum ini sangat relevan dengan visi Rektor yang sedang membangun kampus dengan luar biasa, bahkan Transformasi dan perubahan kampus terlihat sangat drastis untuk menghadapi masa depan,” tegas Hasanuddin Ali, Founder dan CEO Alvara Strategic Research dan Best Winner Indonesian Leaders Excelent Award.

Tenaga Ahli Kementerian Agama RI, Hasanuddin Ali juga menaruh harapan besar agar nama besar Jambi kelevel yang lebih baik tingat Nasional hingga Internasional dan itu semua melalui UIN STS Jambi. Dimana bila ada yang mengenal Jambi bisa mengenal atau mengigat UIN STS Jambi.

“Hari ini fenomena global di dunia perusahaan besar dikuasai oleh perusahaan digital, sedangkan profesi yang sangat di cari adalah profesi sainstik dan saya sangat bangga, karena di UIN sudah memiliki fakultas sains dan teknologi. Bagi kalian mahasiswa baru yang masuk di kampus UIN Jambi saat ini sangat beruntung karena masuk diwaktu dan saat yang tepat ” ujar Hasanuddin Ali.

Dalam kegiatan Kuliah Umum ini juga dilakukan Pendatangan Perjanjian Kerjasama Hibah Bank Jambi dan UIN STS Jambi, penyerahan secara simbolis beasiswa mahasiswa berprestasi oleh Bank Syariah Indonesia dan penyerahan Rekomendasi pembukaan Program Stusi Kedokteran Program Sarjana dan Program Studi Pendidikan Profesi Dokter Program Profesi dari Kementerian Kesehatan RI dari Rektor kepada Ketua Senat UIN STS Jambi. (uci)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: