>

Scoopy Jambi Club, Para Pecinta Karakter Unik dan Fashionable

Scoopy Jambi Club, Para Pecinta Karakter Unik dan Fashionable

Scoopy Jambi Club, Para Pecinta Karakter Unik dan Fashionable --

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID– Skutik dengan karakter unik dan fashionable, New Honda Scoopy semakin memikat perhatian masyarakat Jambi. Dengan fitur unggulan andalannya seperti pengisi daya baterai ponsel jenis USB (USB charger), pengaplikasian teknologi frame (rangka) eSAF (enhanced Smart Architecture Frame), serta pilihan tipe dengan penyematan fitur Smart Key.

 

Deputy Manager Marketing Communication PT Sinar Sentosa Primatama (Sinsen) Frank Setia mengatakan New Honda Scoopy yang kehadirannya lebih dari satu dekade ini, terus menjadi trendsetter sesuai dengan perkembangan tren anak muda saat ini. Suatu kebanggaan pula, di Jambi hadir sebuah komunitas pecinta New Honda Scoopy yaitu Scooja (Scoopy Jambi) Club.

 

Scoopy Jambi (Scooja) Club berdiri pada tanggal 24 oktober 2012. Berawal dari salah satu pendiri bernama Bro Erwin, pengguna Honda Scoopy generasi pertama yang mempunyai hobi traveling menggunakan sepeda motor menyusuri tempat wisata di dalam dan luar Provinsi.

 

Pendiri Scooja Erwin mengatakan suatu hari terbesitlah di dalam hati untuk mencari teman yang sehobi dan pecinta Honda Scoopy. Dengan suport dan bimbingan dari Ikatan Motor Honda Jambi (IMHJ), berdirilah ScooJa pada tanggal 24 oktober 2012 yang hingga kini beranggotakan 29 anggota aktif, 4 diantaranya adalah perempuan dengan berbagai generasi Honda Scoopy. 

“Visi misi Scooja yaitu ingin menjadi contoh untuk pengendara umum akan pentingnya berkendara yang baik dan benar, dengan menerapkan berkendara aman yang telah di ajarkan oleh Instruktur safety riding Honda Sinsen” ujar Erwin.

 

Kegiatan rutin Scooja salah satunya yaitu Kopdar (kopi darat) setiap malam minggu, dan kopi santai setiap minggu sore dengan tempat yang biasanya ditentukan bersama anggota. “Kami ingin merubah anggapan masyarakat bahwa tidak semua komunitas motor itu ugal-ugalan di jalan, karena kami juga aktif dalam beberapa kegiatan sosial” tambah Erwin.

 

Adapun logo Scooja memiliki arti, tengkorak yang mengendarai Honda Scoopy adalah harapan agar sesama anggota tetap menjalin hubungan yang panjang seperti layaknya keluarga, dan flash di artikan dengan  simbol kecepatan, sumber cahaya dan simbol kekuatan besar.

 

“Bagi kamu yang ingin bergabung menjadi anggota Scooja caranya cukup mudah, yaitu memiliki motor Honda Scoopy berbagai generasi, memiliki Sim C yang aktif dan mampu mengikuti peraturan yang berlaku. Untuk info lebih lanjut dapat menghubungi di contact person 0896-2438-1394 (Bro Yordi) atau DM instagram @scoopyjambi_club” tutup Frank. (van)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: