21 JCH Kota Jambi Batal Berangkat

21 JCH Kota Jambi Batal Berangkat

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.iD – Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kota Jambi mulai diberangkatkan pada 25-26 Juni mendatang. Mereka terbagi menjadi dua kloter, yakni, kloter 10 dan 11.

Kasi Haji dan Umrah Kemenag Kota Jambi, Muhammad Sayuti mengatakan, pada akhir Mei lalu, telah dilakukan berbagai tahapan haji, mulai dari manasik tingkat Kota Jambi, manasik tingkat kecamatan hingga pembinaan bagi JCH Kota Jambi.

Namun, pada 2022 ini memang terjadi pengurangan jumlah JCH Kota Jambi yang akan berangkat ke Makkah.

“JCH ini batal berangkat, lantaran usianya ada yang di atas 65 tahun. Bukan pengurangan ya,” kata Sayuti.

Dari total 321 JCH Kota Jambi, 21 JCH yang batal berangkat karena faktor usia.

“Setelah diverifikasi tersisasa 301 CJH. Kemudian kami verifikasi lagi, ada dari JCH cadangan masuk delapan orang. Sehingga finalnya ada 309 JCH,” katanya.

Lebih lanjut Ia menyebut, 119 JCH diketahui bergabung pada kloter 10 dan 190 JCH lainnya tergabung pada kloter 11. Untuk kloter 10 akan masuk ke asrama haji tanggal 24 Juni pagi.

“Keesokannya mereka akan diberangkatkan ke Batam dan transit untuk melanjutkan ke Jeddah,” katanya.

Kepala Kemenag Kota Jambi, Abd Rahman mengatakan, para JCH Kota Jambi akan mulai masuk Asrama Haji pada akhir bulan nanti.

 “Untuk proses keberangkatannya, nanti kita akan berkoordinasi dengan bagian Kesra Setda Kota Jambi,” singkatnya. (hfz)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: