Undian Piala Presiden 2022, Grup C Neraka
JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Turnamen pramusim yang disiapkan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah melewati hasil drawing. Empat tim sudah ditunjuk sebagai tuan rumah babak penyisihan turnamen bernama Piala Presiden 2022 itu.
Keempat tim itu adalah Persis Solo, Borneo FC, Persib Bandung, dan Arema FC.
Persebaya sendiri berada di Grup C. Persebaya bertemu Persib Bandung, Bhayangkara FC, dan Bali United FC. Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB) Sudjarno sendiri bercanda bahwa Grup C termasuk grup neraka.
"Melihat hasil drawing ini teman-teman media pasti besok menulis Grup C itu grup neraka," kelakarnya.
Persebaya sendiri tak peduli dengan hasil drawing itu. "Sejak awal kami siap bertemu siapa saja. Apalagi ini turnamen pramusim, kami ingin melihat kekuatan kita yang sesungguhnya sebelum masuk kompetisi," ujar manajer Persebaya, Yahya Alkatiri yang menghadiri langsung drawing Piala Presiden 2022.
PSSI dan PT LIB memang sejak lama berencana menggulirkan turnamen pramusim. Mereka memilih menggelarnya pada Juni mendatang. Jadwal itu berdekatan dengan rencana bergulirnya Liga 1 musim depan, yang dijadwalkan mulai kick-off 27 Juli 2022. Jadwal itu juga berpotensi bentrok dengan agenda timnas.
Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita semua tim punya potensi menjadi tuan rumah. "Tergantung di babak mana. Maka berprestasilah untuk menjadi tuan rumah," ujarnya.
Persebaya sendiri tak peduli dengan hasil drawing itu. "Sejak awal kami siap bertemu siapa saja. Apalagi ini turnamen pramusim, kami ingin melihat kekuatan kita yang sesungguhnya sebelum masuk kompetisi," ujar manajer Persebaya, Yahya Alkatiri yang menghadiri langsung drawing Piala Presiden 2022.
LIB sejak lama berupaya turnamen pramusim itu tidak bentrok dengan agenda Timnas Indonesia. Agenda Timnas Indonesia sendiri memang cukup padat selama tahun ini.
SEA Games 2021 menjadi agenda terdekat. Multievent dua tahunan itu dijadwalkan bergulir pada 12-23 Mei 2022. Namun, Timnas U-23 sudah menjalani pertandingan pertama pada 6 Mei mendatang melawan Vietnam.
Kemudian pada periode Juni, tim asuhan Shin Tae-yong itu akan menjalani putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023. Timnas akan melawan Kuwait pada 8 Juni 2022, Jordania pada 11 Juni 2022, dan Nepal pada 14 Juni 2022.
Setelah Asian Games 2022, Timnas Indonesia akan memanfaatkan FIFA Matchday yang berlangsung pada 19-27 September 2022 untuk mendongkrak poin. Agenda terakhir adalah Piala AFF 2022 yang dijadwalkan pada akhir tahun, usai Piala Dunia 2022 di Qatar.(*)
GRUP A
Persis Solo
- PSIS Semarang
- Martapura Dewa United
- Persita Tangerang
- PSS Sleman
GRUP B
Borneo FC
- PS Barito Putera
- Persija Jakarta
- RANS Cilegon
- Madura United
GRUP C
Persib Bandung
- Bhayangkara FC
- Bali United FC
- Persebaya
GRUP D
Arema FC
- Persikabo 1973
- PSM Makassar
- Persik Kediri
Keterangan: Posisi klub paling atas di setiap grup merupakan tuan rumah babak penyisihan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: