Dari Budaya, Hingga Tank TNI
Hari Ini, Kemilau Sumatera Dibuka
JAMBI – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif memilih Jambi sebagai tuan rumah penyelenggaraan kegiatan Kemilau Sumatradan Pekan Budaya Jambi pada 11-16 Oktober 2012 ini.
Setidaknya, sebanyak 35 stan yang dipamerkan pada acara kemilau Sumatera yang rencananya akan dibuka oleh Gubernur Jambi, H. Hasan Basri Agus (HBA), hari ini.
Stand itu akan memamerkan keunggulan daerah mereka masing-masing. Hal itu, untuk mendorong tumbuhnya wisata Jambi. Begitu juga dengan 7 provinsi yang ikut hadir dalam acara kemilau sumatera itu.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Jambi, Didy Wurjanto mengatakan, dalam acara kemilau Sumatera ini, pemerintah juga bekerjasama dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI). Untuk memeriahkan acara, selain memamerkan kebudayaan, TNI juga akan pamerkan Panser dan Tank dari kodam 2 Sriwijaya.
“Acara ini sangat menarik,” tandasnya, saat dihubungi harian ini melalui via ponselnya, seraya mengatakan, acara tersebut berada di halaman Gor dan Gos kota baru.
Yang lebih hebatnya lagi, dikatakan Didy, pada penutupan nantinya, (16 Oktober), acara juga disi oleh artis papan atas. Yaitu, Jamrud.
“Kita juga meriahkan dengan panggung prajurit,” katanya. Dia memperkirakan, pada saat acara nanti, pengunjung diperkirakan 2 ribu perhari.
Sebelumnya, HBA juga mengatakan, pada saat acara kemilau sumatera, akan digelar sejumlah pameran budaya, foto, puisi hingga kesenian daerah.
“Nanti kita padukan budaya Jambi dan budaya daerah lain. Kita akan kemas acaranya,” ujar HBA.
Acara ini, jelas HBA, adalah acara tahunan yang dilakukan keliling provinsi. Saat ini giliran Jambi mendapatkan kesempatan memamerkan budaya daerahnya.
“Mungkin masing-masing provinsi di sumatera juga mengirimkan perwakilannya,” tambahnya.
Rencana kegiatan ini, lanjutnya, sudah dipaparkan di hadapan menteri pariwisata. Namun dirinya belum bisa memastikan apakah akan ada meteri yang datang ke Jambi dalam acara tersebut.
“Tapi saya sudah ekspos perisiapan acara ini kepada menteri,” tambahnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: