Absen Elektronik Aktif Awal November

Absen Elektronik Aktif Awal November

SAROLANGUN - Dalam rangka meningkatkan kinerja para pegawai di Pemkab Sarolangun, beberapa kantor atau instansi akan menerapkan absen elektronik. Berdasarkan pantauan harian ini beberapa hari yang lalu, di kantor bupati Sarolangun absen elektronik ini sudah mulai difungsikan.

            Selain itu di beberapa kantor kecamatab juga sudah memiliki absen elektronik, diantaranya Kantor Kecamatan Bhatin VIII dan Kantor Kecamatan Mandi Angin. ‘’Dengan diterapkannya absen elektronik ini, diharapkan kinerja para pegawai bisa ditingkatkan,’’ ungkap Camat Kecamatan Bhatin VIII, Mulyadi.

            Sebanyak 36 pegawai, sambungnya, sudah entri data semua dan sekarang sudah mulai difungsikan, ‘’Namun untuk lebih aktifnya kami mulai awal bulan depan (November, red)’’ tegasnya.

            Mulyadi mengaku pihaknya akan tetap menggunakan absen manual, jika suatu hari ada kesalahan, maka kehadiran para pegawai tetap bisa terpantau. ‘’Di samping absen elektronik, kami tetap menggunakan absen manual,’’ katanya.

            Tidak jauh berbeda, Camat Kecamatan Mandi Angin, A. Waldi Bakri, juga mengatakan sekitar dua minggu yang lalu di kantornya sudah mulai menggunakan absen elektronik. Hanya saja untuk lebih aktifnya akan dimulai awal November, ‘’Mungkin ini baru uji coba, tapi untuk lebih aktifnya awal November, disamping itu absen manual juga kita gunakan, untuk mengatasi hal-hal yang tidak diinginkan,’’ terangnya.

            Ketika ditanya kendala dalam penerapan absen elektronik ini, Waldi mengatakan belum menemukan kendala yang berarti, ‘’Sejauh ini kami masih lancar-lancar saja dan belum menemukan kendala yang berarti,’’ tandasnya.

(zha)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: