Otak Perampokan BRI Masih Diburu

Otak Perampokan BRI Masih Diburu

Jambi - Satu orang pelaku perampokan uang Rp 2 miliar milik Bank BRI Muarabulian yang merupakan otak perampokan sampai saat ini masih diburu oleh pihak kepolisian Polres Batanghari. Anggota Reskrim Polres Batanghari terus membuntuti keberadaan pelaku yang berada di pulau Jawa.

Kapolres Batanghari, AKBP Robert A. Sormin mengatakan, satu orang pelaku yang masih diburu tersebut berinisial S. Saat ini, petugas kepolisian Polres Batanghari masih ada yang berada di lapangan untuk melakukan pencarian terhadap S. \"Saat ini anggota kita masih ada yang dilapangan untuk melakukan pencarian terhadap S di Pulau Jawa\" kata Sormin saat dikonfirmasi sejumlah wartawan, Selasa (23/10), di Mapolda Jambi.

Pihak Polres Batanghari juga telah melakukan penyitaan terhadap sejumlah barang bukti. Salah satunya, adalah sepucuk pistol api rakitan jenis FN beserta 5 butir peluru aktif.

Pistol dan peluru tersebut diduga digunakan oleh para tersangka untuk melakukan aksi perampokan.

\"Senjata api itu diamankan di kawasan PT Aspindo di Kecamatan Bajubang Kabupaten Batanghari. Disimpan di dalam hutan dengan cara ditanam di tanah. Pistolnya rakitan jenis FN 6 peluru. Namun yang ditemukan cuma 5 peluru aktif,\" ungkap Sormin.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, sambung Sormin, pistol tersebut diperoleh para tersangka dengan cara membeli di daerah OKI, Provinsi Sumatera Selatan.

Disebutkan Sormin untuk berkas pelaku R dan K masih dalam persiapan  dan pekan depan rampung. Sementara itu berkas B bersama dua tersangka lainnya sudah dikirim ke Kejaksaan Negeri Batanghari.

Sedangkan uang dan barang bukti lainnya yang berhasil disita anggota bernilai sekitar Rp 800 juta. “Barang bukti uang, mobil dan surat tanah yang berhasil disita bernilai sekitar Rp 800 juta,” ungkapnya.

(cr4)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: