PU Kebagian Rp 502 M
APBD Provinsi 2013
JAMBI-Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Jambi kebagian dana sebesar Rp 502 Miliar (M) dalam tahun anggaran 2013 mendatang. Jumlah ini merupakan yang terbesar jika dibandingkan dengan SKPD lainnya.
Sementara Dinas Pendidikan kebagian dana segar Rp 224 M dan disusul Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raden Mataher Jambi sebesar Rp 118 M.
‘’Pada tahun 2013 ini, Pemprov Jambi masih fokus terhadap beberapa program besar. Diantaranya, peningkatan infrastruktur, pendidikan dan kesehatan,’’ ujar Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Jambi, Fauzi Anosri.
Menurutnya, kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) sudah selesai. Rencananya, pada 12 November nanti, pemerintah akan menyampaikan nota Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Faerah (RAPBD) kepada DPRD Provinsi Jambi yang disampaikan langsung oleh Gubernur Jambi Hasan Basri Agus (HBA).
“Surat sudah kita sampaikan,” kata Fauzi.
Setelah disampaikan ke DPRD, menurut Fauzi, akan dilakukan pembahasan-pembahasan ditingkat Komisi dan Badan Anggaran (Banggar) DPRD.
Untuk APBD 2013 mendatang sebesar Rp 2,58 Triliun (T). Apabila dibandingkan total APBD tahun 2012 ini, ada peningkatan sebesr Rp 302 M.
“Tahun 2012 hanya Rp 2,28 Triliun,” katanya.
Dengan peningkatan itu, pemerintah juga akan fokus menangani beberapa program prioritas yang sesuai dengan RPJMD. Salah satunya adalah, peningkatan infrastruktur Provinsi Jambi, Pendidikan, Kesehatan, Ketahanan Pangan, Optimalisasi pemanfaatan Sumber Daya Alam (SDA) dan tata kelola pemerintah yang baik.
Khusus untuk infrastruktur, ada aitem yang memang harus dikejar. Yaitu, membuka akses menuju Ujung Jabung sekitar Rp 20 M.
“Kita alokasikan sesuai dengan kemampuan alokassi angggaran, untuk Ujung Jabung,” tandasnya.
Adapun jalan yang dibangun untuk menuju Ujung Jabung, mulai dari Desa Simpang hingga ke Sungai Lokat Ujung Jabung. Selain itu, Pemerintah juga akan memenuhi kewajiban untuk membayar pebangunan jalan muti years simpang Janggat sekitar 152 Kilo Meter (KM). Saat ini baru ditangani sekitar 130 KM. Khusus untuk jalan jangkat ini, Pemerintah berharap pada tahun 2013 dapat diselesaikan pada akhir tahun.
Sehinga, pada tahun 2014 mendatang, Pemerintah hanya mempunyai kewajiban membayar dari pada kekurangan Rp 211 M. Kemudian, Pemerintah juga akan memperbaiki beberapa ruas jalan Provinsi di Jambi yang saat ini sepanjang 154,92 KM.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: