Nasrul Madin Tiba di Jambi

Nasrul Madin Tiba di Jambi

Dikawal Ketat Provost Kejaksaan

JAMBI – Setelah ditangkap Satgas Intelejen Kejaksaan Agung, Nasrul Madin mantan Ketua DPRD Kerinci  tiba di Bandara Sultan Taha Jambi Minggu, (18/11) pagi sekitar pukul 07.00 WIB. Narsul digiring rombongan Kejaksaan yang dipimpin oleh Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Sungaipenuh Hendro Wasistomo menggunakan pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT.607. Nasrul juga tampak dikawal ketat oleh provost kejaksaan dan  beberapa petugas.

Nasrul Madin yang tertangkap Sabtu lalu di Jakarta langsung dibawa ke Sungaipenuh. Pantauan wartawan, Nasrul datang menggunakan jaket bewarna hitam dan topi yang juga berwarna hitam.

Sayangnya, kepada wartawan, Nasrul tidak mau berkomentar. Dia hanya diam saat ditanya tentang penangkapan dirinya.

Kajari Sungaipenuh, Hendro Wasistomo saat dikonfirmasi  mengatakan Nasrul langsung dibawa ke Sungaipenuh untuk ditahan. \"Kita bawa ke Sungaipenuh,\" katanya singkat.

Mantan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kerinci ini ditangkap di area parkir Pasar Jaya Senen, Jakarta Pusat, Sabtu kemarin.

Sebelumnya Intel kejaksaan juga telah menangkap mantan anggota DPRD Kerinci Syamsu Arifin, terpidana lainnya di Kelurahan Limau Manis, Kecamatan Pauh, Padang, Sumatera Barat, Rabu (14/11). Keduanya merupakan terpidana kasus tindak pidana korupsi Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2003. Kasus tersebut mengakibatkan kerugian negara senilai Rp 1,428 miliar.

(wne)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: