Judoka Tanjabar Genjot Fisik dan Teknik
Persiapan Open Judo Bupati Cup 2012
KUALATUNGKAL-Jelang Open Judo Bupati Cup 2012, yang memperebutkan piala Bupati Tanjab Barat, para judoka Kabupaten Tanjung Jabung Barat hingga saat ini terus melakukan pematangan serta pemantapan latihan fisik maupun teknik. Pertandingan yang akan digelar tanggal 1 hingga 2 Desember ini, juga akan diisi eksebisi dengan atlet judo dari Negeri Ginseng Korea Selatan. Saat ini tak kurang 30 judoka Tanjab Barat terus menggenjot latihan.
“Berbagai persiapan sudah dilakukan maksimal. Karena, dalam kejuaraan kali ini kami menargetkan 4 medali emas,”ujar Susilo, ketua Harian Pengcab PJSI Tanjab Barat, kemarin.
Masih dikatakan Susilo, pada kejuaraan yang bakal digelar di GOR akan mempertandingkan 13 kelas perorangan mulai dari kelas 48kg hingga ke kelas bebas. Mereka akan memperebutkan tropi juara dan uang pembinaan. \"Insya Allah Kejuaraan ini juga akan langsung dibuka oleh Kapolda Jambi serta mendatangkan wasit dan juri langsung dari Jakarta,\"terangnya.
Diprediksi pertarungan tersebut bakal sengit dan seru mengingat selain diikuti peserta dari 10 kabupaten dan kota se-Provinsi Jambi kejuaraan ini juga diikuti oleh tim judo dari Satuan Kopasus dan Brimob.
Tim Judo Tanjab Barat tidak terlalu muluk-muluk menargetkan medali pada atletnya. \"Kami menargetkan paling tidak empat medali emas. Mengingat beratnya peta persaingan dari peserta yang akan ikut dalam turnamen ini, terlebih adanya tim judo dari kesatuan Kopasus yang dinilai sebagai tim yang sulit untuk dikalahkan. Belum lagi basis bela diri mereka serta skill serta postur tubuh yang besar, namun kami tetap optimistis,\"pungkas Susilo
Lebih lanjut Susilo mengatakan, Ketua Pengda PJSI Jambi sendiri, Usman Ermulan yang juga Bupati Tanjab Barat sangat mendukung kejuaraan ini. Menurutnya, kejuaraan juga menjadi ajang meningkatkan pengalaman bertanding. Sehingga ketika bertanding di ajang yang lebih luas, mereka sudah sangat siap. “Pertandingan ini juga sebagai parameter kemampuan para judoka kita,” sebutnya.
Ditambahkannya, pihaknya juga memberikan apresiasi kepada Pemkab Tanjab barat. Apresiasi diberikan karena perkembangan oleh raga bela diri judo di Kabupaten Tanjab barat. Dengan digelarnya Bupati Cup ini, menjadi bukti bahwa pemerintah sangat mendukung perkembangan olahraga beladiri judo.
(den/imm/jenn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: